SuaraKaltim.id - Wargenet digegerkan dengan beredarnya sebuah video diduga "kuburan massal" untuk menimbun bantuan Presiden (Banpres) Joko Widodo (Jokowi) di masa pandemi Covid-19. Dalam video yang beredar, bansos yang berisi bahan pokok itu ditemukan sudah dalam kondisi membusuk.
Video temuan lokasi penimbunan Banpres Jokowi itu bereada di sebuah tanah kosong milik warga di Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat (Jabar).
Penemuan banpres itu viral setelah videonya beredar di media sosial. Disebutkan jika Banpres tersebut diduga ditimbun di dalam tanah oleh perusahaan ekspedisi ternama.
Dalam video itu juga menyertakan keterangan warga yang menjadi saksi atas temuan lokasi penimbunan bansos dari pemerintah di masa pagebluk Covid-19 itu. Temuan lokasi penimbunan Banpres Jokowi itu berlokasi di tanah milik bernama Rudi Samin.
"Kami menemukan pada kedalaman tiga meter dan ditemukan berupa karung beras 20 kilogram, terigu hingga telur yang sudah membusuk dipendam pihak ekspedisi," katanya dalam unggahan video yang dikutip SuaraKaltim.id, Senin (1/8/2022).
Rudi mengaku awal temuan tempat diduga untuk menimbun Banpres Jokowi dari rekannya yang pernah bekerja di perusahaan ekspedisi. Menurutnya, rekannya itu pernah diperintahkan untuk membawa paket sembako dengan ukuran mobil besar atau kontainer untuk ditimbun di lokasi tanah miliknya.
Disebutkan, dari penggalian tersebut, ditemukan beberapa paket sembako yang yang sudah rusak.
Beredarnya video itu mendapatkan sorotan dari netizen. Kebanyakan komentar netizen geram atas temuan lokasi penimbunan bansos itu. Banyak juga netizen yang mempertanyakan tindakan pihak yang telah menimbun bansos di saat masyarakat sedang kesusahan karena imbas pandemi Covid-19. Selain itu, sebagian netizen lainnya memberikan guyonan ketika menanggapi video temuan lokasi kuburan massal bansos Covid-19.
"Parah ," tulis akun @aur***.
"Harta qorun," kata akun @abd***.
"Ya Allah ," tulis akun @yul***.
"Orang-orang pada kenapa si y?" tanya akun @jej***.
"Mubazir ," kata akun @saf**
"Hebat sudah indonesia ini ," tulis akun @kik***.
"Dikiranya ditanam biar tambah banyak," kata akun @rez***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
6 Mobil Kecil Bekas Paling Banyak Dipakai, Terkenal Stylish dan Efisien
-
4 Mobil Daihatsu Bekas di Bawah 80 Juta yang Tangguh dan Irit buat Keluarga
-
Dana Rp90 Miliar Dialokasikan untuk Pembangunan Jalan Kutai Barat-Mahakam Ulu
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026