SuaraKaltim.id - Borneo FC dipastikan tak akan diperkuat kiper utamanya Angga Saputro yang mengalami cidera, saat menjamu Persib Bandung pada Minggu (7/8/2022)
Kiper asal Sidoarjo itu mengalami cidera di bagian dagunya dan disebut cukup parah setelah bertabrakan dengan pemain depan Barito Putera.
Asisten pelatih Borneo FC Miftahudin Mukson mengakui, kehilangan Angga secara psikis memang absennya Angga berpengaruh besar pada kekuatan tim.
“Kalau dibilang berpengaruh, saya pastikan pasti iya. Tetapi tim ini dipersiapkan dengan komposisi lengkap di semua pos. Artinya pemain pengganti pun punya kualitas,” ujar Miftah dilansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (4/8/2022).
Baca Juga: Duo Pemain Asing Borneo FC Berpeluang Tampil Hadapi Persib Bandung
Meski begitu lanjutnya, menghadapi Maung Bandung di kandang sendiri, yaitu di Stadion Segiri, skuad Pesut Etam akan tampil habis-habisan karena mengejar target kemenangan.
“Melawan Persib kami main di kandang sendiri. Kami akan bermain maksimal sejak menit awal sampai akhir untuk mengejar kemenangan,” ucapnya.
Katanya, meski Persib Bandung dalam 2 laga awal penampilannya belum terlihat meyakinkan, namun dia menilai tidak bisa jadi ukuran. karena setiap pertandingan berbeda situasinya.
“Semua tahu sejarah dan prestasi Persib. Tapi dalam sepak bola tim yang paling siap di lapangan akan memenangkan pertandingan,” katanya
Selain Angga, tim asal Kota Tepian itu juga tidak akan diperkuat Leo Guntara yang mendapat sanksi larang bermain. Namun masih ada Irsan Lestahulu yang kemungkinan akan diturunkan.
Baca Juga: Borneo vs Persib, Teja Paku Alam Berpeluang Comeback
“Tanpa Leo dalam 2 laga tidak akan membuat katrakter tim ini berubah. Bahkan akan semakin membuat sektor kiri tim semakin kuat dari evaluasi pertandingan terakhir lawan Barito Putera,” tandasnya.
Berita Terkait
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian