SuaraKaltim.id - Musibah kebakaran kembali melanda Kota Balikpapan, Selasa (9/8/2022) sekira pukul 11.30 Wita. Si jago merah membara di RT 27, Klandasan Ulu, kawasan belakang Terminal Rasa tak jauh dari Toko Suzana kawasan Jalan Sudirman.
Api dengan cepat membesar ditambah tiupan angin kencang membuat bangunan cepat terbakar, tampak sejumlah petugas dari BPBD, dibantu brimob dan sejumlah relawan melakukan proses pemadaman,
Hingga berita ini diturunkan masih dalam tahap pemadaman dan akibat kejadian ini warga mulai banyak berdatang ke lokasi dan menyebabkan kemacetan di kawasan tersebut
Api diduga berasal dari bangunan bertingkat berwarna coklat. Karena angin bertiup kearah Utara, maka bangunan sekitar ikut terbakar terutama yang terbuat partisi kayu.
Baca Juga: Bengkel Honda di Kebayoran Lama Terbakar, Warga Ngaku Sempat Dengar Ledakan
“Api nya itu dari atas itu. Asap banyak. Angin kencang pas kebakaran,” ucap Ayu ditemui di lokasi, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, di hari yang sama.
Tim jaringan media ini, tiba di lokasi sekitar pukul 11.43 WITA. Saat api mulai membesar, kondisi angin cukup kencang.
Lokasi tidak jauh dari tempat nongkrong wartawan yang berada di belakang BRI Klandasan. Sejumlah wartawan yang sedang nongkrong langsung bergegas ke lokasi yang berjarak 20 meter.
Pukul 11.43 WITA mobil mini pemadam dari BPBD dan Kepolisian tiba di lokasi.angin yang cukup kencang membuat api dengan cepat merambat. Saat ini masih dalam proses pemadaman.
Baca Juga: Pemilik Mobil Parkir Sembarang Bikin Emak-emak Emosi: Terpaksa Bannya Gue Kempesin!
Berita Terkait
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Danpuspom TNI Pastikan Bakal Ada Tersangka Kasus Penyerangan di Deli Serdang
-
Mengecam! Jazuli PKS Siap Cecar Panglima TNI soal Aksi Brutal Prajurit Serbu Kampung Warga di Deli Serdang
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
-
Komisi I DPR akan Dalami Kasus Prajurit TNI Serang Warga di Deli Serdang Saat Rapat Bareng Panglima
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Survei Cyrus: Rudy-Seno Unggul Elektabilitas 54,2%, Tren Dukungan untuk Isran-Hadi Menurun
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
Langkah Hukum Rudy Mas'ud Terhadap Aktivis Dinilai Kontraproduktif untuk Kampanye, Kata Musyanto
-
Dukungan Isran Noor pada Pemuda Konservasi Kaltim, Wujud Kepedulian Terhadap Alam
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"