SuaraKaltim.id - Anggota DPRD Komisi III Faisal menerangkan kronologi kecelakaan yang ia alami bersama rekannya Agus Suhadi di Kilometer 20 Jalan Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam) pada Selasa (9/8/2022) pagi.
Kepada jaringan media ini, ia mengaku sesaat kejadian tengah hujan. Genangan air di jalanan membuat lintasan licin.
Tepat di Kilometer 20 Tol Balsam, tiba-tiba mobil yang dibawanya oleng. Di dalam mobil itu diketahui ada rekannya di Komisi III Agus Suhadi dan satu staf.
"Terjadi begitu saja. Saya di dalam mobil bersama Agus Suhadi Anggota Komisi III juga habis dari dinas di Balikpapan," katanya, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Rabu (10/8/2022) Faisal.
Baca Juga: Hasil Studi: Ini Persentase Pengemudi di Britania Raya yang Hampir Mengalami Kecelakaan
Usai kejadian, ia mengaku dirinya selamat dan tadi baru selesai diperiksa di RSUD Dr Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan.
Kondisi rekan kerjanya Agis Suhadi sedang dalam pemeriksaan oleh tim dokter. Dari informasi sementara, beliau diperiksa karena sempat mengeluhkan sakit akibat adanya benturan.
"Pak Suhadi keluhkan sakit jadi mendapat perawatan karena ada keluhan akibat benturan. Minta doanya saja agar diberikan keselamatan," tandasnya.
Kecelakaan di Tol Balsam, Ini Penampakan Mobil Fortuner yang Ditumpangi 2 Anggota Dewan Bontang
Dua orang anggota Komisi III DPRD Bontang yang mengalami kecelakaan di Tol Balikpapan - Samarinda (Balsam) dibawa ke RSUD Dr Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan.
Informasi itu disampaikan petugas Tol Balsam. Berdasarkan informasi tersebutdikatakan saat terjadi kecelakaan kondisi cuaca saat itu sehabis hujan.
Mobil yang digunakan kedua anggota lagislatif Kota Taman itu ialah mobil Fortuner dengan kelir berwarna putih. Mobil tersebut dikabarkan mengalami kerusakan dan ringsek parah di bagian depan
Lokasi kecelakaan tepat berada di Kilometer 20 dari Balikpapan menuju Samarinda.
"Iya, ada kecelakaan di Tol pagi tadi," ucapnya, dikutip Selasa (9/8/2022).
Kedua korban disebut dalam kondisi baik-baik saat dibawa ke rumah sakit.
Dalam kecelakaan itu, dikabarkan ada anggota Komisi III Faizal dan rekan 1 komisinya Agus Suhadi berada di mobil. Kabar kecelakaan ini dibenarkan Ketua DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam.
Pria yang akrab disapa Andi Faiz itu menuturkan, kedua rekannya itu diperjalanan pulang usai melakukan dinas.
"Alhamdulilah kondisi mereka sehat-sehat saja," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Viral Aksi Warga Kompak Jarah Truk Tanah Imbas Bocah Ditabrak di Teluknaga: Angkut Pintu Truk hingga Copot Ban
-
Bikin Warga Ngamuk, Kronologi Truk Tanah Proyek PIK 2 Lindas Kaki Bocah hingga Remuk: Korban Jatuh ke Kolong Truk!
-
Truk Dibakar Massa, Sopir Penabrak Bocah di Teluknaga Tangerang Resmi Tersangka: Urine Positif Narkoba!
-
Ngakunya Tak Tahu, Bayaran Denny Cagur Promosi Judi Online Bisa 2 Kali Lipat Gaji Anggota Dewan
-
Heboh Isu Istri Cuekin Denny Cagur Gara-Gara Gaji DPR Kecil, Beneran?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kritik Dinasti Politik di Pilgub Kaltim, DEEP: Kepentingan Publik Bisa Tersisih
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas