SuaraKaltim.id - Sudah dua puluh tahun lamanya Roni Jaelani mencari peruntungan menjual bendera merah-putih. Menjadi pedagang musiman tak masalah baginya. Terpenting anak dan istrinya di Garut, Jawa Barat tetap terpenuhi kebutuhan setiap harinya.
Roni merupakan warga Garut yang cukup lama akrab dengan kota Balikpapan. Lantaran hampir tiap tahun sejak dirinya berusia 20 tahun, rutin ke Kota Minyak untuk menjajakan bendera.
Garut memang dikenal sebagai salah satu kota konveksi. Selain industri, juga banyak pengrajin bendera merah-putih.
"Mulai dari usia 20 tahun. Dari bujangan sampai punya anak dua saya ke Balikpapan setiap momen 17an," katanya kepada suara.com, Minggu. (14/8/2022).
Tentunya setiap menyambut HUT RI dagangan Roni bisa jadi incaran warga yang melintas di Jalan Soekarno-Hatta km 3,5 Balikpapan Utara. Roni sebenarnya tak sendiri, dia rombongan dari Jawa Barat ke Balikpapan demi mencari sesuap nasi dengan menjual bendera merah-putih.
"Dari bulan Juli kemarin datang. Naik kapal laut dari Surabaya, sampai ke Balikpapan dua hari," tambah Roni.
Terik matahari yang menyengat sudah akrab bagi Roni. Karena dia yakin Balikpapan juga cukup akrab dengan dirinya sebagai pedagang bendera. Pantas saja, dia membawa sebanyak 100 kodi bendera dengan berbagai ukuran. Satu kodi sama dengan 20 buah. Bisa habis dalam kurun waktu sebulan.
Setiap tahun Roni selalu membawa pundi-pundi rupiah yang cukup. Keuntungannya berlimpah. Bisa mencapai Rp 8 juta hingga Rp 10 juta. Hanya dengan jual bendera merah-putih dari akhir Juli hingga akhir Agustus. Baik saat pandemi COVID-19 maupun sekarang ini.
"Pandemi dua tahun kemarin tetap jualan juga. Ke sini juga, karena saingan pasti sedikit kalau pas pandemi. Tapi sekarang juga lumayan lah. Sehari macam-macam, bisa Rp 500 ribu, paling besar ya Rp 2 juta," kata pria 40 tahun itu.
Selama di Balikpapan, Roni bersama 20an temannya yang lain menyewa rumah sebagai tempat tinggal sementara. Dengan biaya Rp 3 juta sudah mendapatkan lebih dari lima kamar di kawasan Sumber Rejo.
Lamanya berjualan di Kota Minyak membuat Roni mempunyai pelanggan tetap. Karena itu dia tak pernah berganti ke kota lain. Mengingat sejauh ini berjualan di Balikpapan tak pernah mendapatkan masalah. "Aman aja di Balikpapan ini, nyaman jadi ke sini aja kalau tiap Agustus. Pernah coba ke kota lain, kurang cocok," katanya.
Setelah sebulan berjualan, Roni balik ke kampung halamannya di Garut dengan kapal laut. Profesinya sebagai penjual bendera hanya berlaku saat Agustusan saja. "Ya, hari-hari bertani aja di kampung. Urusin kebon," tutupnya.
Kontributor: Arif Fadillah
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
LPS Sebut Disiplin Menabung Kunci Kemerdekaan Finansial
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Viral! Tentara Israel Bakar Bendera Lebanon, Picu Kontroversi di Media Sosial
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!