SuaraKaltim.id - Video aksi sejumlah muda-pemudi menjadi sorotan netizen karena dianggap berjoget tak senonoh di depan publik. Dalam video yang beredar, Kurma Citayam Fashion Week juga terlihat berjoget vulgar dengan para ABG itu.
Berdasar keterangan dalam video, peristiwa itu terjadi di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas, Kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Minggu (21/8/2022) sore. Aksi goyang yang cenderung seronok itu terekam kamera ponsel dari salah satu dari mereka.
Peristiwa itu pun viral setelah rekaman videonya diunggah ulang oleh akun Instagram, @merekamjakarta.
Dilihat pada Senin (22/8/2022), dalam video yang beredar, para muda-mudi yang diduga merupakan kelompok SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede, dan Depok) itu terlihat bergoyang mengikuti suara musik yang diputar lewat sebuah speaker portable. Parahnya, dari sejumlah ABG itu ada yang terlihat bergoyang sembari tiduran di trotoar.
Dalam tayangan video itu, terlihat Kurma juga ikut nimbrung untuk berjoget. Kurma dalam video itu terlihat mengenakan jaket dan celana jeans serta sandal jepit.
Wanita berbaju hitam pun tampak memeluk Kurma saat sedang bergoyang. Mereka pun terlihat berdempet-dempetan sambil menggoyangkan pinggulnya ke depan dan belakang.
"Eh ada Kurma, ada Kurma," sebut wanita dalam video tersebut.
Mencuatnya video itu ke dunia maya disorot netizen. Aksi joget erotis Kurma dkk itu pun banjir kritikan dan hujatan dari netizen. Rata-rata netizen menyayangkan para ABG yang berjoget tidak senonoh di kawasan Dukuh Atas itu.
Padahal, kemunculan ABG yang sempat menggelar CFW di kawasan itu sempat mendapat simpati dari masyarakat. Sebagian netizen juga mengaku miris melihat aksi para ABG itu yang bergaya seronok di depan umum.
Baca Juga: Heboh Truk Polisi Disiram Emak-emak, Netizen Duga Gegara Ferdy Sambo: Kasihan Junior Kena Imbasnya
Bahkan, netizen merasa jijik melihat joget para muda-mudi itu.
"KASIAN," kata akun @rol***.
"Jadi gak simpati lagi...kok jd nyampah begitu ya ," tulis akun @kan***.
"Minimal mandi," kata akun @kan***.
"Bangga kah begitu?," tanya akun @bin***.
"Apa yang bisa di contoh dari di antara mereka yg udah viral miris sekali ," tulis akun @iya****.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Mobil Bekas Toyota untuk Wanita, Interior Mewah dan Praktis
-
Warga Kaltim Diminta Waspada Superflu, Menyusul Terdeteksi di Indonesia
-
4 Mobil Bekas yang Irit dan Andal buat Angkutan Keluarga atau Usaha
-
3 Mobil Mitsubishi Bekas untuk Pemula, Fitur Lengkap dan Mudah Dikendarai
-
3 Mobil Suzuki Bekas buat Orang Tua, Praktis dan Mudah Dikendalikan