SuaraKaltim.id - Hujan deras mengguyur Kota Balikpapan sejak pukul 01.00 Wita. Menyebabkan kota dengan julukan Kota Pelabuhan ini banjir.
Seperti di Toko utama Gunung Sari Ilir yang dilintasi aliran Sungai Klandasan Ilir kecil sampai Waduk Telaga Sari. Termasuk, sekitar Jembatan Maryati yang mengalami banjir parah.
”Sampai toko Bugis. Termasuk Asrama Mirama yang ada di RT 31 GSI,” ujar Ahmad warga Gunung Sari Ilir yang rumahnya berada di daerah ketinggian, dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (25/8/2022).
“Sementara di sekitar jembatan Toko utama jalan Banjar sedada orang dewasa. Termasuk di depan SD Cokro, Jalan Flamboyan,” terangnya lagi.
Baca Juga: Banjir Kepung Kota Sorong, Dua Orang Meninggal
Lokasi banjir kebanyakan di daerah aliran sungai. Termasuk kawasan Beller yang dialiri Sungai Ampal hingga ke kawasan Belakang Hotel Zurich Balikpapan Kota. Di kawasan Beller, Penegak, Mufakat yang dialiri Sungai Ampal ini, ketinggian mencapai pinggang orang dewasa antar 1 sampai 1,5 meter.
Semetara dilaporkan juga, terjadi banjir dan longsor di perumahan dekat SMP Negeri 7 Balikpapan.
Selain itu, sejumlah ruas jalan utama seperti Balikpapan Permai, Jenderal Sudirman, Damai Jalan MT Haryono juga tergenang air yang menutup akses jalan. Ketinggian air sekitar 10-40 sentimeter.
Banjir juga terjadi di kawasan Sepinggan, Prapatan dan wilayah lainnya.
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
-
Tinggal di Komplek Elit, Depan Rumah Fateh Halilintar Tetap Kebanjiran
-
Banjir Rob Rendam Pemukiman di Muara Angke
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Isran Noor Serukan Pilkada Bersih di Tengah Gemerlap KALTIM ONE FESTIVAL
-
Mahasiswa Balikpapan Kampanye Tolak Politik Uang, Suarakan Demokrasi Bersih
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan