SuaraKaltim.id - Pelaku jambret yang nekat merampas kalung emas milik emak-emak tampaknya kualat. Setelah terjatuh saat beraksi menjambret korban, pelaku juga tidak bisa pulang ke rumah gegara aksinya diketahui sang istri.
Demikian keterangan kasus jambret yang video diunggah ulang akun @kamerapengawas.id. Video yang dilihat pada Kamis (22/9), terlihat sepeda motor yang dikendarai dua orang jambret terjatuh saat dikejar-kejar warga. Disebutkan jika peristiwa itu terjadi di Dukuh Krasak Siwalan Pekalongan pada Rabu (21/9) kemarin.
Kedua jambret itu terekam kamera pengawas atau CCTV ketika tersungkur dari sepeda motor. Tampak sejumlah ibu-ibu nekat mengejar kedua bandit itu. Namun, pelaku berhasil kabur dengan menggunakan sepeda motor setelah sempat terjatuh.
Dalam narasi video itu disebutkan jika satu dari dua pelaku jambret itu tidak berani pulang ke rumah setelah warga menelepon sang istri. Disebutkan jika telepon seluler salah satu pelaku terjatuh ketika diudak-udak warga. Kemudian warga lalu menelepon istri pelaku agar tiba di lokasi dengan berpura-pura jika suaminya mengalami kecelakaan.
Baca Juga: Buat Akun Haters hingga Memfitnah! Tasyi Bongkar Aksi Tasya yang Bikin Syok
"Dan akhirnya datang, tetapi pelaku jambret sampai saat ini belum pulang ke rumah," tulis akun tersebut dikutip, Kamis siang.
Beredarnya video jambret yang kualat merampas kalung emas emak-emak itu menjadi bulan-bulanan warganet. Komentar bernada sarkastis hingga meledek dari para netizen menanggapi video jambret yang tidak berani pulang ke rumah setelah istrinya ditelepon oleh warga. Bahkan ada netizen yang menganggap jika pelaku adalah suami takut istri.
"Itu namanya barter bang," kata akun @ali*****.
"Pinter juga bikin alibi suaminya kecelakaan wkwk," tulis akun @anc****.
"Suami yg takut istri," timpal akun @teh****.
"Wkwkwk hoalah mbrrett mbret dicariin istri lu tuh ," sahut akun @and****.
Berita Terkait
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
-
Terungkap, 5 Fakta di Balik 3 Mobil Polisi Terbakar Dekat TPU Pondok Ranggon
-
Main Film Bareng Taskya Namya Lagi, Luna Maya Girang Bisa Bercanda di Lokasi Syuting
-
Mimpi Jadi Editor, Nyata Jadi Budak Judol: Kisah Pilu Warga Bekasi di Kamboja
-
Sosok Desiree Tarigan, Mantan Istri Hotma Sitompul Pemilik Toko Kue Mamitoko
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN