SuaraKaltim.id - Komplotan begal makin beringas hingga tidak segan-segan melukai korbannya dengan senjata tajam. Bahkan, para pelaku makin berani melancarkan aksinya di depan rumah korban. Peristiwa itu sebagaimana video yang baru-baru ini beredar di media sosial.
Dalam video yang beredar, seorang pemotor menjadi incaran dua orang pelaku begal saat baru sampai di rumahnya. Aksi pelaku begal sadis itu terekam kamera pengawas atau CCTV yang terpasang di rumah korban.
Dilihat Selasa (27/9/2022), dalam video yang diunggah ulang akun @kamerapengawas.id, awalnya terlihat wanita berkaos merah yang sedang membukakan pintu gerbang saat seorang pemotor masuk ke teras rumah. Dalam rekaman CCTV itu ternyata pemotor itu sudah dikuntit dua pelaku begal yang berboncengan satu motor.
Terlihat satu pelaku yang dibonceng rekannya itu langsung turun dan masuk ketika pemotor itu baru sampai teras rumahnya. Pemuda bercelana pendek dan bertopi itu terlihat langsung menyerang wanita yang membukakan pintu gerbang itu dengan sebilah golok.
Pelaku bersajam itu pun mencoba merampas sepeda motor milik pria dalam video itu. Tampak secara beringas pelaku menyabet-nyabetkan golok saat menyerang pemotor yang baru sampai rumahnya. Sosok remaja rekan pelaku pun terlihat mencoba mengambil paksa sepeda motor tersebut.
Lantaran keselamatannya terancam, kedua korban terlihat pasrah ketika dua pemuda itu merampas sepeda motor dan mengeluarkannya dari rumah itu. Wanita dalam video tersebut pun terlihat menutup kembali pintu gerbang setelah dua bandit itu berhasil merampas kendaraan.
Dalam narasi video disebutkan jika peristiwa begal itu terjadi di Jalan Pukat 7, Medan, Senin (26/9/2022) sekitar pukul 05.03 WIB.
"Pemilik terpaksa merelakan motornya demi menjaga keselamatan," demikian penggalan keterangan dalam video itu.
Mencuatnya video dua pemuda beraksi begal di rumah korban menjadi sorotan netizen. Rata-rata netizen merasa geram dengan aksi begal karena dianggap semakin marak dan merajalela.
Baca Juga: Bawa Celurit saat Beraksi, Polisi Tangkap Seorang Pelaku Begal HP Usai Beraksi di Cilincing Jakut
Bahkan ada netizen yang menganggap jika warga mesti siaga untuk melawan pelaku kejahatan jalanan tersebut. Sementara netizen lain menyoroti pemilik rumah yang terlihat pasrah ketika sepeda motornya dirampas kedua begal tersebut.
"Pas begal pada kabur,,ibu ibu nya keliatan santuy,, apa dia tau klo punya CCTV," tulis akun @zae****.
"Iya gitu suruh pasrah gitu?," tanya akun @zov****.
"Begal kaya gini sapu saja," timpal akun @zac*****.
"Cicinya santuy... Ambil dah sono besok gw kridit lagi," sahut akun @and****.
"Selalu sedia tombak di garasi di tempat yg agak tersembunyi," tulis akun @kev****.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Megawati: Penjajahan Kini Hadir Lewat Algoritma dan Data
-
Budi Arie: Projo Berubah, tapi Tetap Setia pada Negeri dan Rakyat
-
Kaltim Pimpin Transaksi Digital di Kalimantan, Nilai QRIS Tembus Rp 5,9 Triliun
-
IKN Masuki Babak Baru: 20 Ribu Pekerja Disiapkan untuk Percepatan Pembangunan
-
Aksi Nekat Warga Gali Aspal Demi Kabel, Jalan Abdurrasyid Samarinda Amblas