SuaraKaltim.id - Beredar video di media sosial yang menampilkan insiden kecelakaan yang dialami dua orang siswi yang sedang berboncengan sepeda di jalan raya.
Dalam video yang beredar, dua siswi itu jatuh terjungkal ke aspal setelah sepeda yang mereka naiki mendadak terbelah menjadi dua bagian.
Kejadian itu terekam kamera pengawas atau CCTV hingga akhirnya viral setelah videonya beredar di media sosial. Peristiwa yang terekam CCTV itu turut diunggah ulang oleh akun Instagram @dashcamindonesia.
Dilihat Selasa (27/9/2022), dalam video berdurasi 14 detik itu, terlihat setang hingga roda depan sepeda itu terlepas sendiri diduga gegara tidak kuat menahan beban dua siswi yang berboncengan itu.
Baca Juga: Ungkap Pungli Oknum Samsat, Soleh Solihun Bikin Viral di Twitter
Dalam rekaman CCTV, keduanya nyaris terlindas sepeda motor yang kebetulan melintas di jalan raya itu ketika kedua siswi itu terjatuh. Namun, apesnya siswi berhijab itu ditinggal begitu saja oleh teman sekolah yang sempat membawa sepeda itu.
Berdasar video yang beredar, siswi diduga pemilik sepeda itu terlihat kebingungan setelah rekannya tanpa basa-basi langsung lari meninggalkannya sendirian di jalan raya.
Beredarnya video dua siswi yang terjatuh gegara bagian depan sepedanya copot di tengah jalan menjadi sorotan netizen. Rata-rata netizen merasa kasihan dengan nasib apes yang menimpa dua siswi itu.
Apalagi siswi yang diduga pemilik sepeda itu ditinggal sendirian oleh temannya yang langsung kabur setelah sepeda motor itu copot menjadi dua bagian.
Banyak juga netizen yang bercerita masa kecilnya yang nyaris bernasib sama dengan siswi yang ada dalam video viral itu.
Baca Juga: Ditagih Utang, Ibu-Ibu Ngumpet di Kolong Meja, Netizen: Ssst...Lagi Sembunyi
Selain itu, netizen lain justru meminta bantuan agar Presiden Jokowi memberikan sepeda baru kepada siswi yang mengalami apes saat berboncengan dengan temannya tersebut.
Berita Terkait
-
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
-
Silaturahride with Mas Pram, Ratusan Pesepeda Bersepeda 39 Km Bersama Gubernur
-
Amien Rais Desak Jokowi Segera Seret Pihak yang Ragu Ijazahnya ke Pengadilan: Biar Top Markotop!
-
Viral! Wanita Kehilangan Sepeda di MRT, Esoknya Dapat Kejutan Tak Terduga dari Komunitas Sepeda
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN