SuaraKaltim.id - Berdasarkan hasil survei Badan Pusat Statistik Kalimantan Timur (BPS Kaltim), Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Benua Etam pada Agustus kemarin sebesar 5,71 persen. Angka itu diklaim turun 1,12 persen poin dibandingkan dengan Agustus 2021 lalu.
Penduduk yang bekerja di Bumi Mulawarman pada Agustus ini sebanyak 1.746,92 ribu orang. Angka itu katanya naik sebanyak 26,56 ribu orang dari Agustus 2021.
“Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan jumlah pekerja terbesar adalah sektor transportasi dan pergudangan (25,05 ribu orang),” ungkap Kepala BPS Kaltim, Yusniar Juliana melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Minggu (13/11/2022).
Penduduk bekerja di Kaltim paling banyak berstatus buruh/karyawan/pegawai sebesar 52,39 persen. Sementara yang paling sedikit pekerja bebas di pertanian sebesar 1,20 persen.
Baca Juga: Bayi Laki-laki Dibuang di Semak-semak di Balikpapan Tanpa Sehelai Kain, Tali Pusar Masih Menempel
Sementara itu, pada Agustus 2022, penduduk bekerja didominasi oleh mereka yang berpendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) yaitu sebanyak 27,14 persen. Sedangkan tenaga kerja yang berpendidikan tinggi yaitu diploma dan universitas sebesar 15,64 persen.
Sebanyak 973,70 ribu orang (55,74 persen) bekerja pada kegiatan formal, naik 2,23 persen poin dibanding Agustus 2021.
Dia juga mengatakan, persentase pekerja setengah penganggur turun sebesar 1,16 persen poin, sementara persentase pekerja paruh waktu turun sebesar 1,32 persen poin dibandingkan Agustus 2021.
Terdapat 58,20 ribu orang (2,03 persen penduduk usia kerja) yang terdampak Covid-19. Terdiri dari pengangguran karena Covid-19 (5,64 ribu orang), Bukan Angkatan Kerja (BAK) karena Covid-19 (3,06 ribu orang).
Kemudian tidak bekerja karena Covid-19 (1,35 ribu orang), dan penduduk bekerja yang mengalami pengurangan jam kerja karena Covid-19 (48,15 ribu orang).
Baca Juga: Wujudkan SDM Unggul di Indonesia Timur, Program Vokasi Pupuk Kaltim Luluskan 49 Peserta
Berita Terkait
-
Pengangguran di Amerika Serikat Meningkat Usai Trump Naikkan Tarif Impor
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Jepang Bakal Dikerubungi Jutaan Pengangguran Imbas Lowongan Kerja Makin Sedikit
-
1,79 Juta Orang Kena PHK di Amerika Serikat
-
PKT Buka Posko Mudik BUMN di Bandara Sepinggan
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
APBD Terpangkas Rp 300 Miliar, Pemkab PPU Matangkan Program Kartu Cerdas
-
Libur Lebaran di Beras Basah: 3.000 Pelancong, Mayoritas Wisatawan Lokal
-
Harga Sewa Kapal ke Pulau Beras Basah: Mulai Rp 550 Ribu, Ini Daftarnya!
-
Dua Penghargaan Internasional dari The Asset Triple A Awards 2025 Sukses Diboyong BRI
-
Dari Nganjuk ke Sepaku, Wisatawan Rela Tempuh Perjalanan Jauh Demi IKN