SuaraKaltim.id - Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud mengungkapkan, Balikpapan bukan hanya sekadar daerah penyangga Ibu kota Nusantara (IKN) Nusantara.
Hal itu disampaikan orang nomor satu di Balikpapan itu dalam ceramah Motivasi Sekjen Kementerian dalam Negeri dan Silaturahmi Anggota Korpri Kota Balikpapan dalam rangka HUT ke-51 Korpri 2022 di Balai Kota, Selasa (15/11/2022) malam.
Ia mengatakan, Balikpapan adalah IKN. Karena lokasinya sangat dekat dan memiliki fasilitas sarana dan fasilitas penunjang seperti Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan dan Pelabuhan Semayang.
“Memang secara administrasi IKN ditetapkan di PPU (Penajam Paser Utara). Secara De Facto sebenarnya IKN itu ada di Balikpapan,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu (16/11/2022).
Menurutnya, dalam beberapa bulan terakhir, Kota Balikpapan yang paling sibuk. Pasalnya, karena menerima tamu-tamu baik yang berdatangan ke Kota Minyak. Baik itu dari kementerian, lembaga negara, hingga lembag-lembaga internasional.
Rata-rata kedatangannya, selain ingin berkunjung ke titik nol IKN, juga menggelar berbagai kegiatan. Sehingga ia meminta khususnya kepada ASN untuk tidak lelah saat memberikan pelayanan yang baik.
“Hari-hari belakangan, beberapa bulan ini, kita disibukan sekali tamu-tamu dari kementerian, dari TNI, Polri pasti turunnya sebagaian besar di Kota Balikpapan,” ucapnya.
“Saya berpesan kepada seluruh ASN di Kota Balikpapan jangan pernah lelah. Banyak kegiatan yang berskala nasional ataupun Kalimantan di Balikpapan Balikpapan,” imbuhnya.
Katanya, ASN di Balikpapan harus punya semangat. Tujuannya, untuk terus membangun Kota Balikpapan menjadi lebih baik.
“Mengabdi dan berjuang untuk masyarakat Balikpapan yang sejahtera,” lugasnya.
Berita Terkait
-
IKN Bakal Mangkrak Buntut Prabowo Stop Anggaran Infrastruktur Baru? Rocky: Pukulan Bagi Jokowi
-
Menkum Supratman Bocorkan Kapan Prabowo Pindahkan Ibu Kota ke IKN
-
Bos OIKN Serahkan Masalah Kereta Tanpa Rel ke Anak Buah
-
Pemindahan ke IKN Tinggal Tunggu Keppres Prabowo, Pemerintah: Ibu Kota Negara Masih di Jakarta
-
Dicecar Soal Rencana Pindahkan Balai Kota ke Jakarta Utara, RK: Kalau Ada yang Tertawakan Imajinasi, Lihat IKN
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS