SuaraKaltim.id - Jagat media sosial dihebohkan dengan beredarnya surat edaran tentang keluhan dosen gegara mahasiswanya bau badan. Dalam hasil tangkapan layar yang viral di dunia maya, surat edaran itu dikeluarkan oleh dosen Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala.
Dilihat pada Jumat (18/11/2022), dalam tangkapan layar surat edaran yang diunggah ulang akun Instagram, @terangmedia, dosen kampus itu meminta agar mahasiswanya mandi secara teratur hingga mengurangi makan makanan yang mengandung minyak dan bawang. Disebutkan jika surat edaran itu muncuat setelah berkali-kali dibagikan di aplikasi WhatsApp.
Setidaknya ada 16 poin yang diajurkan oleh dosen Unsyiah itu gegara mahasiswanya bau badan alias burket. Surat pemberitahun yang ditujukan kepada mahasiswa teknik kampus itu bernomor B/885/UN11.1.4/4/LL/2022.
Beredarnya surat edaran soal keluhan dosen karena bau badan mahasiswa menjadi sorotan netizen. Rata-rata netizen menanggapi soal keluhan bau badan itu memang sangat mengganggu.
Bahkan, ada netizen yang menganggap mencuatnya keluhan dosen di kampus itu menandakan mahasiswanya tidak menjaga kebersihan dan merawat tubuhnya sendiri.
"Udah mahasiswa masak gak sadar diri. Kebersihan badan memang penting, sekalipun pakaian kotor setidaknya tidak bau ketiaknya," tulis akun @il*********.
"Mungkin para dosen udh gak sanggup lagi. Ini adalah jurus pamungkas supaya sadar," timpal akun @rs******.
"Sampe dibuat edaran bgitu... Berarti mreka uda nyerah buat nahan baunya. Bau badan memang ganggu bgtt,,bs keliyengann klo bau. Bikin mual," curhat akun @ul*****.
"Bau badan Ama bau mulut !!!! Ini mah dua hal yang paraaaaaaah," sahut akun @nl******.
"Jorokkkk mahasiswa/wi banyak pada maless mandi, Outfit ok tapi bau," kata akun @an*****.
"Baru tau ada yang seperti itu," timpal akun @am*****.
"Akhirnya ada yg resmi peduli. Dulu malu mau negur langsung," tulis akun @se*****.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
5 Mobil Bekas 7-Seater 50 Jutaan, Pilihan Ekonomis Kendaraan Bertenaga
-
7 Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Paling Logis untuk Partner Harian
-
5 Motor Matic Paling Murah untuk Mahasiswa, Mesin Awet dan Irit Bahan Bakar
-
Nilai Investasi ke Kaltim di Sektor Pertanian Tembus Rp8,97 Triliun
-
CEK FAKTA: Superflu Lebih Berbahaya dari Virus Covid-19, Benarkah?