Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Selasa, 20 Desember 2022 | 19:00 WIB
Pengemis kepergok akting jalan ngesot. [Istimewa]

SuaraKaltim.id - Jagat media sosial (Medsos) dihebohkan dengan aksi pria diduga pengemis yang pura-pura tidak bisa berjalan. Aksi pria itu berakting jalan mengesot terekam seorang warga hingga akhirnya viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah akun Instagram, @andreli_48, terlihat seorang pria berbaju biru yang tiba-tiba duduk setelah berjalan secara normal. Dalam video amatir itu, pria yang menggembol tas itu mendadak berakting seperti orang cacat dengan cara mengesot di tepi jalan raya.

Dalam narasi video itu, disebutkan jika peristiwa pria diduga pura-pura berjalan ngesot agar dikasihani warga terjadi di kawasan Cirebon, Jawa Barat (Jabar).

"Bedulan/Suranenggala Cirebon, Pria yang selama ini sering dikasihani oleh warga karena ngesot dalam perjalananya, hari ini terekam kamera warga bisa berdiri dan berjalan normal," demikian keterangan video di akun @andreli_48 dikutip Selasa (20/12/2022).

Baca Juga: Catat! Ini Kriterian Suami Idaman Yessy

Beredarnya video pria yang pura-pura jalan ngesot itu mendapat sorotan publik. Akting pria yang berjalan ngesot itu dibanjiri komentar-komentar pedas dari netizen.

Bahkan, banyak netizen yang justru mendoakan agar pria yang berakting itu benar-benar tidak bisa berjalan normal. Selain itu, netizen lainnya juga mengaku banyak menemukan kasus serupa seperti aksi pengemis yang pura-pura cacat agar bisa mendapat uang orang lain.

"Ya emang begitu cara kerjanya. Kalo dia berdiri dan jalan normal itu tandanya dia sudah selesai bekerja," tulis akun @pe********.

"Banyak yang kena prank min, dan menyisakan hujatan dr netizen," timpal akun @su***** sembari memberi emoji tertawa.

"Mungkin dia berdoa agar ngesot lebh baik daripada normal berjalan.. marii kita aminnkann," kata akun @id sembari memberi emoji orang berdoa.

Baca Juga: Percuma Besar Tapi Kayak Tahu Kata Zoya Amirin Wanita Puas Begituan Kalau Anu Pria Keras, Kamu di Level Apa?

"Ada yang sulit, kenapa cari yang gampang," tulis akun @ma*******.

"Dosa nya lah itu," sahut akun @ma*******.

"Ga takut apa ya klo nanti bakal dibikin ga bisa jalan normal beneran," kata akun @ac****.

Kontributor : Muhammad Indian Rais

Load More