SuaraKaltim.id - Kantor BRI di kawasan Lumajang, Jawa Timur (Jatim) sempat disatroni perampok. Aksi perampok bersenjata parang itu sempat terekam kamera CCTV hingga akhirnya viral setelah videonya beredar di media sosial.
Dilihat dalam video yang diunggah ulang akun Instagram, @andreli_48, tampak seorang perampok sedang beraksi menggasak sejumlah uang. Dalam video itu, terlihat perampok itu memerintahkan pegawai bank wanita untuk memasukan uang ke dalam kantong berwarna hitam.
Dalam rekaman CCTV, pelaku terlihat mengenakan helm dan jaket berwarna hitam. Saat memasuki meja teller bank itu, pelaku tampak menenteng sebilah parang. Setelah berhasil menguras uang tunai di bank itu, pelaku dengan santai meninggalkan teller wanita yang duduk di kursinya.
Dalam rekaman CCTV menujukkan jika peristiwa perampokan di kantor BRI itu terjadi Jumat (20/01/2023), siang tadi. Tercatat dalam video, waktu perampokan itu terjadi pada pukul 12.55 WIB. Disebutkan jika pelaku perampokan di kantor BRI itu berjumlah dua orang.
Baca Juga: Deretan Pelatih dengan Statistik Kemenangan Tertinggi di BRI Liga 1 2022/2023
"Semoga polisi cepat menangkap 2 orang perampok yg terekam CCTV," demikian keterangan dalam video itu, disadur Senin (23/01/2023).
Aksi perampok bersajam yang terekam CCTV itu menjadi sorotan netizen. Beragam komentar diungkapkan netizen guna menanggapi video itu.
Namun, rata-rata netizen mempertanyakan keberadaan petugas keaamanan alias satpam dari bank itu saat terjadi perampokan. Ada juga netizen yang mempercayai jika pelaku perampokan itu bakal tertangkap setelah aksinya terekam CCTV di lokasi kejadian.
Selain itu, ada netizen yang menganggap jika perampok di bank itu sangat cerdik karena beraksi di waktu kebanyakan orang sedang melaksanakan salat Jumat.
"Loh ga ada satpam kah?," tanya akun @ha******.
Baca Juga: Link Live Streaming Persis Solo vs Persikabo 1973: Kans Laskar Sambernyawa Katrol Posisi
"Dapat itu nanti. Mau lari ke lobang semut pun dia pasti dapat. Tinggal cek aja CCTV tiap simpang. Arah lari dia ke mana," tulis akun @pu*******.
"Pinter pelaku beraksi pas Waktu istirahat jam salat Jumat, sebagian karyawan pria pergi ke Masjid, dan sebagian karyawan wanita keluar beli makan siang," kata akun @ta*******.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
Yuk Nikmati Keseruan Akhir Pekan Bersama Promo Spesial BRI di Jco
-
Momen Lucu Jokowi Wudhu Bertemu Pria dengan Kaos Bertuliskan "2019 Ganti Presiden", Netizen: Cemas Kau!
-
BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Kerugian Syariah di Pondok Pesantren
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Sukses Digelar, Kompetisi Dahua Technology Indonesia Tingkatkan Kualitas Installer CCTV
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Survei Poltracking: Isran Noor-Hadi Mulyadi Unggul dengan Elektabilitas 52,9%
-
Stadion Aji Imbut Riuh, Kampanye Rudy-Seno Dimeriahkan Ribuan Pendukung
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Fokus Kawal Suara di Kukar, Tim Isran-Hadi Optimistis Menang