SuaraKaltim.id - Pria yang diduga berprofesi sebagai dosen nekat melecehkan mahasiswinya saat curhat soal masalah hidup. Bahkan, pelaku sempat terekam CCTV saat menarik paksa korban ke dalam kamar kos.
Peristiwa itu pun viral setelah rekaman CCTV yang merekam aksi cabul sang dosen beredar di media sosial.
Dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @aryulangun, tampak sang dosen sempat menarik tubuh korban agar masuk ke dalam kamar kos. Namun, mahasiswi itu langsung berontak dan berdiri di luar kamar kosnya.
Berdasar narasi dalam unggahan video, peristiwa pelecehan itu terjadi saat korban membuat status soal permasalahan hidupnya melalui WhatsApp. Lalu, sang dosen diduga pelaku pelecehan itu berpura-pura memberikan solusi kepada mahasiswi tersebut.
Baca Juga: Terekam CCTV saat Dilindas Mobil, Bocah Laki-laki Tewas saat Bermain di Jalanan!
Tanpa curiga, akhirnya korban mengirim lokasi indekosnya kepada sang dosen.
"Sesampainya di kos sang dosen malah meraba tubuh korban dan kemudian korban berlari membuka pintu dan kemudian keluar pintu," tulis keterangan video itu, dikutip Minggu (07/05/2023).
Lantaran syok mendapat perlakukan cabul sang dosen, korban disebut hanya bisa terdiam dan memilih keluar dari kamar kos untuk menjauhi pelaku.
Disebutkan jika dosen itu juga mengancam akan mempersulit skripsi mahasiswi itu jika dirinya membongkar kasus pelecehan yang telah menimpanya.
"Segala chat whatsap di hapus oleh oknum dosen dan mahasiswi ini dipaksa untuk bungkam, jika tidak skripsinya akan digagalkan."
Baca Juga: Pria Berbaju Hitam Terekam CCTV saat Onani di Gang Sempit: Kocok Terus Tuh Batang!
Menurut narasi dalam unggahan video itu, peristiwa dosen diduga melecehkan mahasiswi terjadi di sebuah indekos di kawasan Singaraja, Buleleng Bali, Jumat (05/05/2023) dini hari.
Video dosen beraksi cabul kepada mahasiswinya menjadi sorotan netizen dan dihujani banyak komentar bernada kecaman. Bahkan akun resmi Jatanras Polda Bali dan Polres Buleleng turut merespons dan siap menindaklanjuti kasus tersebut.
"Terima kasih informasinya segera ditindaklanjuti," tulis akun @jatanraspoldabali_official.
"Terimakasih saat ini sedang di lakukan penyelidikan," timpal akun @polresbuleleng_110.
"Kawall harga diri perempuan !!! Jangan jadikan perempuan objek !!," kata salah satu yang geram.
"Memalukan kampus dosen gini,” ancam skripsi lagi," kecam yang lain.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
Mahasiswi Alami Rahang Patah Akibat Menggigit Permen Jawbreaker Raksasa
-
Miris! Dari Panggung Megah ke Kontrakan Sepetak, Begini Nasib Pak Tarno Pasca Stroke
-
Siapa Zara Dar? Tinggalkan Gelar Phd Demi Berkarier di OnlyFans
-
Geger Mahasiswi UPI Tewas Mengenaskan di Kampus, Ajeng Loncat dari Lantai 2 Gedung Gymnasium?
-
Mahasiswi di Yogya Disiram Air Keras sebelum Ibadah Natal, Pelaku Punya Dendam
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
ASN Kutim Pesta dan Saweran di Kantor, Warganet: Abis Cair dari Proyek?
-
Basuki Hadimuljono Soal Klub Malam di Nusantara: Belum Tentu Negatif
-
Sinyal Positif! NTP Kaltim Awal Tahun Menguat, Apa Penyebabnya?