SuaraKaltim.id - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) menjadi sorotan di beberapa daerah Kalimantan Timur (Kaltim). Tak terkecuali di Kutai Kartanegara (Kukar).
Peran dan partisipasi bersama masyarakat, TNI, Polri sangatlah penting. Khususnya para pelaku dunia usaha yang beroperasi di wilayah tersebut.
Tujuannya, agar semua berperan aktif dalam pencegahan dan penanggulangan bencana alam itu di Kukar. Hal itu disampaikan Asisten III Bidang Administrasi Umum Setkab Kukar Totok Heru Subroto.
Ia yang usai mengikuti apel pasukan kesiapsiagaan Kebakaran hutan dan lahan di Lapangan Sepak Bola PT Sawit Kaltim Lestari (SKL) Desa Sabintulung Kecamatan Muara Kaman, Jumat pagi (02/06/2023) tadi menegaskan semua pihak bertanggung jawab.
Berdasarkan pengalaman beberapa tahun lalu, Kukar dilanda musibah kebakaran hutan yang cukup besar. Di mana dampaknya merugikan masyarakat.
“Semua mempunyai tanggung jawab masing – masing,” katanya, disadur di hari yang sama.
Melalui kegiatan apel bersama kesiapsiagaan ini bisa sekaligus menjadi pengingat sekaligus tantangan, apabila nanti jika terjadi musibah kebakaran lagi. Diharapkan tak ada rasa kaget atau kelabakan dan selalu siap siaga dalam mengatasinya.
Ia menjelaskan, dari sisi pemerintah, TNI, Polri mempunyai tugas menyusun strategi kebijakan, standar operasional prosedur SOP yang menjadi acuan bersama.
Kolaborasi bersama dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang handal dirasa juga perlu. Karena, mengatasi kebakaran hutan dan lahan perlu menyiapkan sarana dan prasarana serta alat kelengkapan yang mumpuni.
Baca Juga: Fenomena Penggemukan Sapi Kurban Meningkat di Kukar, Distanak Berikan Pendampingan
“Dan yang terpenting adalah peran dunia usaha terutama yang berbasis lahan wajib hukumnya menjaga arealnya masing – masing, hindari dari kebakaran hutan, jaga wilayahnya masing masing itu,” tegas Totok Heru Subroto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Dana Rp90 Miliar Dialokasikan untuk Pembangunan Jalan Kutai Barat-Mahakam Ulu
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026
-
6 Mobil Kecil Bekas Stylish untuk Wanita, Pilihan Aman yang Mudah Dikendarai
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga