SuaraKaltim.id - Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kutai Kartanegara luncurkan aplikasi Sistem Informasi Jalan Lingkungan (Si Jangkung).
Si Jangkung merupakan aksi perubahan Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman, Andi Muhammad Yahya.
Asal muasal terciptanya sistem informasi jalan lingkungan ini berangkat dari kondisi database Disperkim yang belum dikelola secara baik. Mulai dari pencatatan aset dan data kebutuhan rencana setiap tahunnya belum tersusun dengan rapi.
Dengan adanya aplikasi ini, akan menghindari masalah tumpang tindih kewenangan atau pelaksanaan pembangunan jalan lingkungan.
"Kami harap ke depannya bisa membantu Dinas Perkim dalam perencanaan maupun pembangunan jalan lingkungan yang ada di Kukar," katanya, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Kamis (01/06/2023).
Manfaat lainnya, masyarakat bisa mengakses aplikasi tersebut sebagai sarana monitoring dan koreksi. Di dalamnya juga akan ada program yang telah dilaksanakan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman.
Ke depan, kepala desa bisa menyampaikan usulan atau rencana pembangunan jalan lingkungan melalui aplikasi Si Jangkung.
"Jadi pemerintah desa (Pemdes) nantinya tinggal meng-klik dan memfoto lokasi yang akan menjadi usulan prioritas di dalam sistem," ujarnya.
Walau sudah dilaunching pada Jumat (26/5/23) lalu, implementasinya terbagi tiga tahap yakni jangka pendek, menengah, dan panjang.
Baca Juga: Sukseskan Pembangunan IKN, Generasi Muda di Kukar Diminta Sadari Pajak Sejak Dini
Untuk jangka pendek, dalam kurun enam bulan Si Jangkung sudah digunakan di Disperkim. Jangka menengah dapat diakses di 20 kecamatan. Sedangkan jangka panjang, akan dikembangkan menjadi lebih sempurna lagi.
"Aplikasi Si Jangkung memang masih tahap penyempurnaan," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026
-
6 Mobil Kecil Bekas Stylish untuk Wanita, Pilihan Aman yang Mudah Dikendarai
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga