SuaraKaltim.id - Predator yang berkeliaran di perairan Kutai Timur (Kutim) kembali menelan korban. Dari dalam perut buaya itu, ada jasad seorang pria paruh baya yang sempat dinyatakan hilang pada Minggu (25/06/2023).
Korban bernama Sublik (50) dinyatakan hilang saat mencari siput di perairan Sungai Lebur, Desa Mandu Pantai Sejahtera.
Karena tak kunjung pulang, pihak keluarga yang khawatir dengan keberadaan Sublik, melapor kepada Tim SAR Kutim.
Berbagai upaya dilakukan untuk mencari keberadaan Sublik yang diketahui hanya meninggalkan kapal yang biasa ia gunakan mencari siput untuk dijual ke pasar.
Saat menyusuri sungai. Sekelibas, muncul seekor buaya dari dalam air. Tim yang dibantu oleh pawang, lalu menangkap reptil tersebut untuk dibawa ke daratan.
Setibanya di daratan, perut buaya itu kemudian dibelah. Dan benar saja, dugaan keluarga jika Sublik diterkam buaya terbukti saat melihat kondisi Sublik yang sudah tercabik-cabik dalam perut predator mematikan itu.
"Tim SAR Gabungan beserta warga melakukan pembelahan perut buaya dan menemukan korban didalam perut buaya dalam keadaan MD (meninggal dunia)," ungkap Kepala Tim Rescue Pos SAR Kutim, Bongga Losong, disadur dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Selasa (27/06/2023).
Dari penemuan tersebut, jasad korban lantas dievakuasi dan dikeluarkan dari dalam perut buaya tersebut dan selanjutnya dibawa oleh tim medis.
Atas ditemukannya korban Tim SAR Kutim kemudian memutuskan untuk mengakhiri operasi pencarian dan kembali ke kesatuan masing-masing.
Baca Juga: 3 Cara Jadi Pria Stoic yang Disegani, Patut Dicoba!
"Dengan ditemukannya korban maka Ops SAR diusulkan untuk ditutup dan seluruh unsur SAR dikembalikan ke satuannya masing-masing dilanjutkan dengan kesiapsiagaan," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Gubernur Kaltim Janji Insentif Guru Non ASN Berlanjut hingga 2030
-
5 Sunscreen Terbaik untuk Pelajar dan Mahasiswa, Harga Mulai 18 Ribuan
-
5 Link DANA Kaget untuk Tambahan Belanja, Saldo Rp397 Ribu Langsung Cair
-
5 Link DANA Kaget Terbaru di Hari Minggu, Saldonya Bernilai Rp499 Ribu
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas