SuaraKaltim.id - Nasib malang menimpa bayi berinsial TR (2) yang harus meregang nyawa di RT 10 Jalan Marsma Iswahyudi Kelurahan Sepinggan Raya Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Bayi TR (2) meninggal dunia lantaran diduga terjatuh dari gendongan seorang pengasuh berinisial N (24) pada Ahad (10/09/2023) lalu.
Kanit Reskrim Polsek Balikpapan Selatan AKP Hendrik Saragih menjelaskan kejadian bermula saat N hendak membawa bayi TR (2) ke sebuah acara dengan memesan taksi online.
Naas, saat hendak berjalan menuju taksi daring, kaki N tersandung tangga. Akibatnya, bayi TR lepas dari gendongan, terjatuh dan sempat terguling. Saat jatuh, diduga kepala TR membentur tangga semen.
Untuk diketahui, saat peristiwa terjadi, N juga membawa dua bayi selain TR. Yakni bayinya sendiri dan satu bayi yang juga dititipkan.
"Ketiga anak itu lalu dikembalikan ke rumah, ditaruh lagi. N lantas pergi menuju acara kondangan," ujar AKP Hendrik, Selasa (12/09/2023).
Pasca terjatuhnya TR, pengasuh tersebut tak melaporkan kejadian itu lantaran kondisi bayi masih dalam keadaan baik-baik saja. Bahkan N sempat memberikan minuman kepada TR.
Ditambahkan Hendrik, masih di hari yang sama bayi tersebut sempat muntah di sore hari. Hingga selepas maghrib, bayi mengalami kejang dan tertidur.
Keesokan harinya, Senin (11/09/2023) bayi tersebut tak sadarkan diri lantaran sudah tak bernyawa. Mendapati kejadian itu N menceritakan ke ayahnya.
"Dia cerita ke ayahnya. Kemudian ayahnya N buat laporan ke Polsek Balikpapan Selatan," tambah Hendrik.
Hingga berita ini ditulis, N masih menjalani pemeriksaan di Polsek Balikpapan Selatan. Sementara korban masih berada di RS Bhayangkara Balikpapan untuk menjalani otopsi.
Kontributor: M Rifaldi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap