Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Rabu, 25 Oktober 2023 | 15:45 WIB
Kolase foto Kadiskominfo Kaltim dan Oknum pendukung Capres Ganjar catut logo Pemprov Kaltim. [Ist]

SuaraKaltim.id - Oknum pendukung salah satu calon presiden (Capres) mencatut logo Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) sebagai foto profilnya. Gambar itu dipakai di akun X milik pendukung Capres Ganjar Pranowo.

Hal tersebut diklaim meresahkan dan mengejutkan warga Kaltim. Kabar itu disampaikan Kepala Dinas Komuniakasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim, Muhammad Faisal belum lama ini.

Ia mengatakan, peristiwa tersebut seharusnya tak boleh terjadi. Baik secara aturan maupun etika.

"Itu logo brand Pemerintahan ya, jadi aturannya hanya dipakai dan atau untuk kegiatan resmi maupun non resmi tapi yang dilaksanakan oleh Pemprov Kaltim, bukan lembaga atau organisasi atau komunitas lain. Apalagi buat kepentingan yang berbau politis, Pemprov Kaltim harus netral," tegas Faisal, melansir dari website resmi Diskominfo Kaltim, Rabu (25/10/2023).

Baca Juga: Gibran Buat Sasar Pemilih Muda, Airlangga Tak Khawatir Punya Ceruk Suara Sama dengan Ganjar-Mahfud

Ia menyampaikan, akun tersebut sudah mendapatkan teguran dari pihaknya. Teguran itu berupa penyampaian resmi pihaknya dalam rilis yang ada di website Diskominfo. 

"Staf saya secara resmi melalui akun Diskominfo Kaltim sudah pula mengingatkan dan memberi waktu untuk mengganti logo tersebut namun sampai sekarang tampaknya belum juga ditanggapi," ungkapnya serius.

Oleh karena itu, pihak Pemprov Kaltim dalam hal ini Diskominfo rencananya akan segera berkoordinasi dengan Bawaslu, KPU dan juga Kesbangpol Kaltim untuk menindaklanjuti.

Tangkapan layar, logo Pemprov Kaltim dicatut tim pemenangan Capres Ganjar Pranowo. [Ist]

Untuk diketahui akun X tersebut bernama @KaltimForGanjar. Dalam keterangan di profilnya tertulis "Kalimantan Timur Dukung Ganjar Pranowo 2024.

Akun tersebut mendaftarkan diri di media sosial (Medsos) X sejah Desember 2022. Lokasi yang disematkan juga di daerah berjuluk Benua Etam tersebut.

Baca Juga: Ganjar Disebut Baper saat Di-roasting Kiky Saputri, Ekspresinya Disorot: Mukanya Asem Bener

Akun itu tidak mengikuti siapapun. Namun, pengikut yang dimiliki sebanyak 1.219 orang berdasarkan tangkapan layar dari foto tangkapan layar itu.

Load More