SuaraKaltim.id - Alasan Mahakam Ulu (Mahulu) dijuluki kabupaten termuda adalah karena wilayah ini merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Kutai Barat (Kubar) yang disahkan dalam sidang paripurna DPR RI pada 14 Desember 2012 lalu.
Dari data Badan Pusat Statistik Kabupaten Mahulu pada 2021, wilayah itu berpenduduk sekira 35.010 jiwa, dengan kepadatan 2 jiwa/km2.
Kemudian, konsentrasi jumlah penduduk terbanyak berada di kecamatan Long Bagun dengan persentase 41% dari total jumlah penduduk Kabupaten Mahulu.
Sedangkan kecamatan dengan jumlah penduduk paling sedikit berada di kecamatan Laham dengan persentase 8% dari total jumlah penduduk.
Berdasarkan UU Nomor 2 Tahun 2013, Mahulu terbentuk dengan luas sekitar ± 18.000km2 atau kurang lebih 7,26% dari luas Kaltim. Mahulu merupakan Kabupaten yang terbagi menjadi 5 Kecamatan dan 50 Kampung.
Kelima kecamatan tersebut adalah kecamatan Long Hubung, Kecamatan Laham, Kecamatan Long Bagun, Kecamatan Long Pehangai dan Kecamatan Long Apari.
Wilayah terluas di kabupaten ini berada di Kecamatan Long Apari, sedangkan luas wilayah terkecil berada di Kecamatan Laham.
Berdasarkan kondisi geografisnya, lokasi kecamatan terjauh dari ibu kota kabupaten adalah Kecamatan Long Apari dengan jarak 335 km. Kondisi geografis dari wilayah Mahakam Ulu didominasi oleh hamparan hutan hujan tropis.
Bahkan, luas hutannya mencapai 2.413.322 yang artinya sekitar 72% dari keseluruhan luas Kabupaten Mahulu.
Kabupaten Mahulu juga menjadi kawasan Hulu dari Sungai Mahakam. Sungai dengan panjang 920 KM dan terpanjang di Kaltim.
Kontributor: Maliana
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Jeck, Bayi Orang Utan Kutim yang Diselamatkan dari Kebun Sawit
-
5 Mobil Bekas Bodi Bongsor Murah dan Fungsional, Siap Angkut Rombongan
-
5 Mobil Bekas untuk Keluarga dengan Biaya Operasional Rendah
-
Kolaborasi Merawat Bentang Alam Wehea-Kelay untuk Mitigasi Perubahan Iklim
-
5 Mobil Bekas Andalan Toyota: Bandel, Irit dan Bertenaga Pilihan Keluarga