SuaraKaltim.id - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bontang mulai menertibkan alat peraga kampanye (Algaka) partai politik (Parpol) di ruas jalan protokol, Selasa (31/10/2023).
Dari pantauan jaringan media ini, wilayah yang disasar pertama berada di ruas jalan Bhayangkara di Simpang 3 Jalan Tembus Loktuan. Tim gabungan yang ikut turun meliputi Polres Bontang, Satpol-PP dan tim Bawaslu Kota Bontang.
Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (P3S) Bawaslu Bontang Ismail Usman mengatakan, penertiban ini berdasarkan hasil rapat koordinasi bersama yang berlangsung beberapa waktu lalu.
Tim gabungan dipecah dan berada di 3 lokasi, di antaranya Bontang Barat, Bontang Utara, dan Bontang Selatan. Penertiban akan berlangsung hingga Jumat (03/11/2023).
Baca Juga: Pasangan Prabowo-Gibran Diyakini Bisa Menang Mudah di Bontang
"Hari ini kita bersama tim gabungan untuk lokasi di jalan protokol. Masih banyak didapati spanduk parpol dan calon DPD RI yang dipasang," kata Ismail Usman, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (31/10/2023).
Untuk hari selanjutnya, Bawaslu Bontang juga akan menyisir wilayah pemukiman. Untuk tim yang dilibatkan nanti masing-masing wilayah.
Dari informasi yang diterima di simpang Traffic Light sudah terdapat 5 spanduk yang diturunkan. Karena sebelumnya sudah dihimbau untuk diturunkan secara mandiri.
"Nanti kita sisir wilayah pemukiman juga. Jadi sampai tanggal 3 nanti tim jalan terus. Karena hasil kesepakatan rapat koordinasi," pungkasnya.
Baca Juga: Algaka Banyak Dipasang di Tepi Kota, Bawaslu Bontang Beri Teguran: Diturunkan Dulu
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
Terkini
-
5 Amplop DANA Kaget Bernilai Ratusan Ribu, Bantu-bantu Akhir Pekanmu!
-
4 Link DANA Kaget Terbaru Khusus Akhir Pekan, Ayo Buka Sebelum Kehabisan!
-
7 Manfaat Lendir Siput untuk Perawatan Kulit, Bikin Awet Muda dan Glowing
-
8 Desain Ruang Tamu Minimalis Ukuran 3x3, Solusi Cerdas untuk Rumah Kecil
-
11 Desain Rumah 3 Lantai dengan Rooftop Modern, Solusi Hunian Urban yang Nyaman dan Stylish!