SuaraKaltim.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan kembali berkunjung ke Kalimantan Timur (Kaltim). Pesawat TNI AU yang membawa Presiden Jokowi tiba di Bandara Internasional Sepinggan Balikpapan sekitar pukul 17.25 Wita Selasa (31/10/2023).
Kedatangan Presiden Jokowi dan rombongan langsung disambut Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik, Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo dan Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto.
Jokowi disebut akan melakukan sejumlah agenda kegiatan pada kunjungan kerja di Kaltim. Rencananya orang nomor satu di Indonesia itu akan selama empat hari di Kaltim melakuan berbagai kegiatan.
“Selamat datang Pak Presiden,” sambut Pj Gubernur Akmal Malik, dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, di hari yang sama.
“Terima kasih Pak Pj,” balas Presiden Jokowi.
Rencananya, pada Rabu (01/11/2023) besok, Presiden Jokowi akan melakukan groundbreaking Bandara VVIP IKN, sejumlah gedung perbankan, rumah sakit dan sekolah dasar di sekitar Ibu Kota Nusantara (IKN).
Lalu, Kamis (02/11/2023) nanti, Presiden Jokowi juga akan melakukan groundbreaking gedung Bank Indonesia (BI), BPJS dan PLTS.
“Pak Presiden juga akan kembali meninjau Persemaian Mentawir,” ungkap Pj Gubernur Akmal Malik.
Hari terakhir kunjungan kerja, Presiden Jokowi akan menghadiri Festival Harmoni Budaya di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU) dan Festival Ehau di Barong Tongkok, Kutai Barat (Kubar).
Baca Juga: Deretan Proyek Infrastruktur yang Mulai Terbangun di IKN Nusantara
“Mudah-mudahan semua agenda Presiden Joko Widodo berjalan lancar dan sukses,” harap Akmal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Bekas di Bawah 100 Juta: Interior Luas, Praktis dan Ekonomis
-
Sebanyak 63 Ribu Paket Seragam Sekolah Gratis Dibagikan di Kaltim
-
3 Mobil Bekas Wuling Konfigurasi Captain Seat: Harga Murah, Fitur Mewah
-
4 Mobil Pintu Geser Bekas di Bawah 100 Juta, Fitur Captain Seat dan Sunroof
-
3 Mobil Bekas Hyundai, SUV Premium untuk Keluarga dengan Teknologi Lengkap