SuaraKaltim.id - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap satu tersangka tindak pidana terorisme di Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim). Penangkapan itu terjadi beberapa hari lalu di Jalan Lambung Mangkurat.
Juru bicara (Jubir) Densus 88 Antiteror Polri Kombes Pol. Aswin Siregar menyebut, tersangka teroris yang ditangkap di Samarinda merupakan anggota kelompok jaringan teroris Jamaah Islamiyah (JI).
“Benar penangkapan satu tersangka dari kelompok JI. Tersangka berinisial IAZ ditangkap Tim Densus 88 Antiteror pada Jumat (1/12) di Kota Samarinda,” kata Aswin, melansir dari ANTARA, Minggu (03/12/2023).
Penangkapan tersangka karena diduga terlibat sebagai salah satu pengurus JI di Samarinda. Posisinya pun bukan sekedar anggota, diduga menjadi pengurus inti organisasi tersebut.
Baca Juga: Terekam Kamera CCTV, Dua Spesialis Pencuri Tabung Gas Tertangkap
“Yang bersangkutan salah satu pengurus atau bendahara jaringan JI,” ucapnya.
Ia membeberkan, tersangak berinisian IAZ. Namun, Aswin belum merinci apakah penangkapan IAZ ini terkait dengan 19 tersangka teroris kelompok JI yang ditangkap pada Oktober kemarin.
Untuk diketahui, pada Oktober lalu, Densus 88 menangkap 19 orang tersangka tindak pidana terorisme kelompok JI yang merupakan anggota struktur organisasi.
Dari 19 tersangka JI itu, penangkapan dilakukan di Sumatera Barat (SUmbar), Kalimantan Barat (Kalbar) dan Jawa Barat (Jabar). Masing-masing satu tersangka.
Lalu, Nusa Tenggara Barat (NTB) tujuh tersangka, Sumatera Selatan (Sumsel) lima tersangka, dan Lampung empat tersangka.
Baca Juga: Antisipasi Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Samarinda Siapkan Ratusan Personel
Selain itu, Densus 88 juga menangkap satu tersangka teroris berinisial HS. HS merupakan kelompok JI di Semarang, Jawa Tengah (Jateng) pada Kamis (16/11/2023).
“Nanti keterangan detail keterkaitannya akan kami rilis melalui Divisi Humas Polri,” lugas Aswin.
Berita Terkait
-
Keamanan Yordania Terancam, Serangan Brutal Sasar Polisi
-
Densus 88 Ringkus 2 Terduga Teroris Negara Islam Indonesia di OKU Timur, Inisial MD dan MA
-
Pasukan Darat Iran Klaim Bunuh 4 "Teroris Israel" di Tengah Ketegangan yang Meningkat
-
Serangan di Bandara Internasional Jinnah Pakistan Sebabkan Dua Warga China Tewas, Lin Jian 'Berantas Teroris'
-
Densus 88 Tangkap 3 Terduga Teroris di Solo hingga Kudus
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hibah $7,6 Juta dari AS untuk Wujudkan Pusat Komando di IKN
-
Pilkada Serentak Kaltim, Milenial dan Gen Z Diharapkan Jadi Penentu Arah Baru
-
Klarifikasi 4 Lurah Terkait Bimtek, Polisi Bontang Pastikan Penyelidikan Berlanjut
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS