SuaraKaltim.id - Kesebelasan Borneo FC meraih kemenangan dengan skor 2-0 saat menjamu PSIS Semarang pada lanjutan kompetisi Liga 1 2023/2024 di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Sabtu petang 9 Desember 2023.
Dua gol kemenangan skuad berjuluk " Pesut Etam itu" dicetak oleh Adam Alis pada menit ke-43 dan Wilem Jan Pluim pada menit ke-84.
Pertandingan Borneo menjamu PSIS merupakan laga pekan ke-23 Liga 1 musim 2023-2024.
Bagi Borneo FC laga tersebut menjadi laga terakhir untuk bermarkas di Stadion Segiri Samarinda, menyusul proyek nasional oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mulai Januari 2024, untuk pengerjaan revitalisasi Stadion Liga 1 di Indonesia, salah satunya adalah Stadion Segiri.
Baca Juga: Harus Puas, Borneo FC Berbagi Poin dengan Barito Putera di Stadion Demang Lehman Martapura
Pasca-pertandingan itu, Borneo akan menjalani laga kandang di Stadion Batakan Balikpapan hingga akhir musim kompetisi.
Menjalani laga terakhir di markas besarnya, Borneo FC tidak mau mengecewakan para pendukung.
Sejak kick off babak pertama dibunyikan wasit, para pemain Borneo langsung melakukan gebrakan untuk menekan pertahanan lawan.
Namun, alur serangan Stefano Lilipaly dan kawan-kawan mudah diantisipasi barisan pertahanan Laskar Mahesa Jenar.
Justru penyerang PSIS, Vitino dan Carlos Fortes mampu memanfaatkan serangan balik dan mendapatkan kesempatan untuk mengancam gawang Nadeo Argawinata.
Baca Juga: Pamit ke Sriwijaya FC dan Gabung di Bornoe FC, Habibi Jusuf: Perpisahan Tetaplah Menyakitkan
Gelandang Borneo FC Adam Alis baru bisa memecahkan kebuntuan bagi timnya dan mencetak gol melalui tendangan keras dari kotak enam belas, beberapa saat sebelum babak pertama selesai.
Memasuki babak kedua, kedua kesebelasan melakukan sejumlah rotasi pemain, tapi tempo pertandingan tetap berjalan sedang.
Skuad Laskar Mahesa Jenar berupaya memanfaatkan strategi serangan balik untuk menahan alur serangan Borneo FC yang berambisi menggandakan skor.
Pemain baru Borneo FC yang didatangkan dari PSM Makassar Wilem Pluim sukses memanfaatkan umpan Fajar Faturahman dengan mencetak gol kedua ke gawang Adi Satrio.
Gol perdana Pluim bersama Borneo FC, mengemas laga itu dengan kemenangan 2-0 untuk Borneo FC.
Hasil pertandingan di Stadion Segiri mengukuhkan Pesut Etam sebagai pemuncak klasemen dengan poin 48.
Posisi Borneo FC di klasemen sementara Liga 1 itu pun sulit terkejar karena selisih delapan poin dengan peringkat kedua, Bali United.
Sementara PSIS tetap bertahan di peringkat ke-4 dengan poin 39, dan hanya terpaut satu angka dengan Persib Bandung yang menempati peringkat ketiga.
Berita Terkait
-
Jelang Kick Off Timnas Indonesia vs Jepang, Adam Alis: Kevin Diks Jadi Kartu AS
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Here We Go! Klub Liga 1 Nyatakan Sanggup Gaji Pratama Arhan
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Dinasti Politik Warnai Pilgub Kaltim, DEEP Imbau Masyarakat untuk Bijak Memilih
-
Kemendagri Dorong Kerja Sama Pentahelix untuk Sukseskan Pembangunan IKN di Kaltim
-
Isran Noor dan Hadi Mulyadi Mendominasi Elektabilitas Pilkada Kaltim, Menang Jauh dari Rival
-
Museum Mulawarman Kaltim Masuk Nominasi dan Raih Penghargaan Museum Lestari