SuaraKaltim.id - Viral satu unit kapal tongkang yang mengangkut batu bara menabrak keramba apung ikan milik warga yang berlokasi di Kelurahan Lepasan, Kecamatan Bakumpai, Kabupaten Barito Kuala, Provinsi Kalimantan Selatan, Selasa (12/12/2023) pukul 17.00 Wita.
Dalam unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @kalseltoday, terlihat jelas kapal tongkat menyerempet tambak milik warga hingga menyebabkan sejumlah tambak rusak dan terangkat hingga tak lagi menyentuh dasar air.
“Kabarnya ada tongkang membawa batu-bara menabrak keramba ikan milik warga,” tulis akun tersebut.
Sejumlah warga yang sempat menyaksikan kejadian tak menyenangkan tersebut terlihat berteriak histeris menegur pengemudi kapal.
Baca Juga: Bu Uthi Minta Maaf Sudah Injak Al Quran: Ini Adalah Kebodohan Saya
“Woi, abis abis. Ulur woi ulur,” teriak warga histeris.
Tak banyak yang bisa dilakukan warga selain mencoba meneriaki pengemudi kapal, bahkan seorang warga terlihat hanya bisa menyaksikan tambak miliknya yang ditabrak tongkang sambil memegang kepala pasrah.
Sayangnya, pengemudi perahu yang menarik tongkang tampaknya tak menyadari telah menabrak keramba ikan sehingga terus melaju pergi.
Unggahan tersebut lantas menarik perhatian publik, sejumlah netizen tampak memberikan guyonan bahwa pemilik keramba ikan akan mendapatkan kompensasi besar atas kerugian yang dialami.
“Rp 1 Miliar minta ganti, kasi tahu ikannya lemas,” ujar @edh**
Baca Juga: Buaya Riska Dipindahkan ke Tabang Zoo Kutai Kartanegara
“Cair hahahaha,” tulis @hen**
“Tenang dapat ganti Rp 300 juta,” ketik @bin**
“Sah dah Rp 200 juta dalam tangan,” tambah yang lainnya.
Kontributor : Maria
Berita Terkait
-
Berkeliaran di Natuna Utara Diduga Curi Ikan, 2 Kapal Berbendera Vietnam Berakhir Kayak Gini
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN