SuaraKaltim.id - Dinas Kesehatan Kalimantan Timur (Diskes Kaltim) mengungkapkan peningkatan jumlah kasus Covid-19 di Bumi Mulawarman. Dari 11 orang yang terinfeksi, dua pasien telah berhasil pulih.
Kepala Diskes Kaltim, Jaya Mualimin menjelaskan, ada dua kasus baru Covid-19 yang ditemukan. Dua kasus itu berada di Mahakam Ulu dan Balikpapan.
"Dua pasien tersebut sudah dirawat di rumah sakit rujukan," ungkapnya, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Minggu (17/12/2023).
Ia mengatakan, dua orang pasien Covid-19 yang sebelumnya yang dirawat di Balikpapan telah dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang.
"Total pasien sampai hari ini, menjadi sembilan orang," katanya.
Meski kasus Covid-19 di Kaltim tergolong kecil, namun pihaknya mengimbau seluruh masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan saat kegiatan sehari-hari.
"Kenakan masker, menjaga jarak, dan selalu mencuci tangan secara rutin," tuturnya.
Jaya juga mengajak masyarakat untuk mendukung program vaksinasi Covid-19 yang sedang berlangsung di seluruh Indonesia.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam vaksinasi Covid-19. Kami harap, vaksinasi itu bisa membantu menekan penyebaran Covid-19," jelasnya.
Baca Juga: Pemindahan 3.245 ASN ke IKN Mulai Juli 2024, Berapa Nilai Tunjangannya?
Sebagai informasi, ada 18 rumah sakit rujukan Covid-19 di Provinsi Kaltim yang siap melayani pasien yang terinfeksi virus corona.
"RSUD A.W.Syahranie Samarinda, RSUD IA. Moeis Samarinda, RSUD Beriman Balikpapan, RSUD Panglima Sebaya Paser, RSUD Taman Husada Bontang, RSUD Abdul Rivai Berau, RSUD Kudungga Sangatta, dan lain-lain," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
Terkini
-
Koperasi Samarinda Tawarkan Beras Lokal untuk Ribuan Porsi MBG
-
Penghijauan Jadi Identitas Baru IKN, Penanaman Pohon Masuk Agenda Rutin
-
Sejak Kelas I SD, Bocah di Samarinda Diduga Dicabuli Hingga Kelas III
-
Pemprov Kaltim Pastikan Lahan Palaran Siap Bangun Sekolah Rakyat
-
Seno Aji Ingatkan Pekerja IKN: Rokok di Kamar Bisa Picu Kebakaran