SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan mendukung dan mendorong perkembangan industri kuliner lokal agar mampu bersaing dengan berbagai merek restoran dunia.
Dia meminta, para pelaku usaha kuliner tak perlu khawatir atau takut bersaing dengan restoran-restoran dari berbagai negara yang saat ini juga hadir di kota Balikpapan.
“Jadikan keberadaan mereka sebagai salah satu motivasi untuk menghadirkan kuliner yang berkualitas. Baik dari segi cita rasa, penyajian, penampilan maupun kemasan. Keanekaragaman kuliner yang ada di balikpapan justru akan menjadi daya tarik bagi wisatawan dari daerah sekitar untuk berkunjung ke Balikpapan,” ujar Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Balikpapan Ratih Kusuma, belum lama ini, disadur dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Minggu (24/12/2023).
Dengan adanya restoran Paramarasa Nusantara, pihaknya yakin, Balikpapan akan semakin menjadi destinasi kuliner yang menarik di Benua Etam.
Baca Juga: Persiba Balikpapan Siap Mati-matian Demi Hindari Degradasi
Dia mengklaim, pengunjung dari berbagai daerah dan latar belakang akan datang untuk menikmati kelezatan hidangan khas Nusantara yang disajikan dengan gaya dan nuansa modern.
“Ini akan memberikan dampak positif terhadap pariwisata dan ekonomi lokal,” akunya.
Dia menegaskan, Pemkot Balikpapan berkomitmen mendukung dan memfasilitasi perkembangan industri kuliner di Kota Minyak. Pihaknya juga mengajak para pengusaha kuliner dan masyarakat Balikpapan untuk terus mendukung usaha lokal.
“Termasuk mengunjungi dan mendukung restoran-restoran lokal adalah cara yang sederhana namun sangat efektif untuk memajukan ekonomi kota kita sendiri,” tutupnya.
Baca Juga: IKN Jadi Kota Hijau, Jokowi: (Sakit) Strokenya Menjauh, Jantungnya Juga
Berita Terkait
-
Habis Nyoblos? Intip Daftar Diskon dan Promo Spesial di Berbagai Restoran Hari Ini!
-
Awal Sejarah Hari Nusantara, Resmi Diperingati Sejak Era Presiden Megawati!
-
13 Desember Memperingati Hari Apa? Ini Sejarah dan Makna Hari Nusantara Bagi Bangsa Indonesia
-
Lezatnya Olahan Menu di Skuydieat, Cabe Ijonya Menggugah Selera
-
Sejarah Hari Nusantara: Dari Deklarasi Djuanda hingga Kejayaaan Maritim
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya