SuaraKaltim.id - Kampung atau Desa Wisata Malahing merupakan salah satu desa yang terletak di Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kecamatan Bontang Selatan.
Desa Wisata ini termasuk dalam 75 besar desa wisata dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 yang diadakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Lantas bagaimana sejarah dari Desa Wisata Malahing yang menjadi desa wisata andalan di Kaltim ini?
Rupanya, Kampung Malahing ini sudah berdiri sejak 1999 setelah diinisiasi oleh seorang nelayan yang berasal dari Mamuju, Sulawesi Barat bernama Nasir Lakada dan kakaknya.
Baca Juga: Pimpinan Ponpes di Bontang Lapor Balik Pelapor Kasus Pelecehan Santri
Awalnya mereka melakukan perjalanan dari Mamuju ke Bontang dan mendirikan kampung nelayan di atas air dengan bentuk rumah yang sederhana.
Kini kampung nelayan ini sudah berjumlah 62 Kepala Keluarga (KK) yang berisikan 196 jiwa, dengan laki-laki berjumlah 112 orang dan perempuan berjumlah 84 Orang.
Meski Perkampungan Malahing di tengah laut, Pemerintah Kota Bontang memiliki andil yang sangat tinggi terhadap masyarakatnya. Hal ini karena fasilitas Pendidikan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang cukup tinggi.
Pemerintah daerah (Pemda) setempat memberi pelayanan pendidikan dari usia dini (PAUD) hingga Sekolah Dasar (SD). Kemudian Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Bontang pun secara terjadwal melakukan pemeriksaan kesehatan keliling yg dilakukan oleh Puskesmas Bontang Selatan I.
Di antaranya, seperti pemberian vaksin Covid-19, penyemprotan desinfektan dan lainnya. Lalu untuk pelayanan kependudukan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bontang memberikan pelayanan secara elektronik melalui internet.
Baca Juga: Dilaporkan Kasus Pelecehan Santri, Pimpinan Ponpes Bakal Lapor Balik
Begitu juga dengan perijinan yang dilakukan Dinas Penanaman Modal Kota Bontang dengan memberikan kemudahan untuk perijinan dapat dilakukan secara elektronik.
Berita Terkait
-
Kampung Wisata Cinangneng, Serunya Liburan Sembari Mengenal Budaya Sunda
-
Masuki Usia ke-47 Tahun, Pupuk Kaltim Salurkan Bantuan Rp15,3 Miliar bagi Warga Bontang
-
Bersinergi dengan Mahasiswa KKN, Tim PkM Ilkom UNY Gelar Pelatihan Pengembangan Konten Promosi Kampung Wisata
-
Cek Fakta: Ida Dayak Gelar Pengobatan di Bontang Agustus 2024, Benarkah?
-
Viral, Diduga Masalah HP, Puluhan Remaja Keroyok Karyawan Kafe di Bontang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN