SuaraKaltim.id - Borneo FC akan dijamu Persikabo 1973 dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (22/02/2024) petang.
Pelatih Borneo FC Pieter Huistra menegaskan, timnya bertekad terus melanjutkan tren positif. Para pemainnya juga dalam kondisi prima dan siap tempur.
“Kami sudah menyiapkan latihan dalam dua pekan ini setelah laga melawan Persija. Saya rasa pemain siap, tim siap,” katanya dikutip dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (22/02/2024).
Menurut pelatih asal Belanda itu, melawan Persikabo 1973 menjadi tantangan baru. Apalagi, setelah Persikabo 1973 melakukan pergantian pelatih dan kini ditangani Aji Santoso.
Baca Juga: Pieter Huistra Ingatkan Borneo FC Tetap Waspada Meski Pimpin Klasemen
Meskipun hingga pekan ke-24 ini Dimas Drajad dan kawan-kawan belum beranjak dari zona degradasi, masih tertahan di posisi ke-17 klasemen sementara dengan perolehan 17 poin.
Ia justru kini mewaspadai Persikabo 1973. Alasannya, karena bukan hanya mengganti pelatih, tapi juga masuknya sejumlah pemain baru akan menambah kekuatan baru bagi tim.
“Dengan kondisi Persikabo, saya tak ingin berbicara terlalu banyak. Setelah mereka mengganti 4-5 pemain saya rasa mereka lebih baik sekarang. Kami harus tajam dan harus siap untuk bermain menghadapi mereka,” tuturnya.
“Tentu saja kami juga melihat diri kami dan percaya diri dengan kekuatan kami. Kami ingin meneruskan ini dan berkembang lagi setiap waktu. Itu mindset kami saat ini dan kami ingin bermain lebih baik lagi,” imbuhnya.
Sementara itu gelandang serang Borneo FC Stefano Lilipaly mengaku selama dua pekan jeda kompetisi para pemain serius melahap latihan fisik dan taktik bersama tim pelatih.
Baca Juga: Borneo FC Ingin Rayakan Juara di Stadion Segiri
“Saya dan tim sudah siap. Kami dua pekan ini latihan keras baik fisik dan taktik agar bisa main lebih bagus dan kami percaya ada hasil bagus di Bali,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
Calvin Verdonk Incar Kemenangan saat Jamu Jepang, Mungkinkah Terwujud?
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Kamala Harris Kalah, Elon Musk dan Donald Trump Rayakan Kemenangan Sambil Bermain Golf
-
Here We Go! Klub Liga 1 Nyatakan Sanggup Gaji Pratama Arhan
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Dinasti Politik Warnai Pilgub Kaltim, DEEP Imbau Masyarakat untuk Bijak Memilih
-
Kemendagri Dorong Kerja Sama Pentahelix untuk Sukseskan Pembangunan IKN di Kaltim
-
Isran Noor dan Hadi Mulyadi Mendominasi Elektabilitas Pilkada Kaltim, Menang Jauh dari Rival
-
Museum Mulawarman Kaltim Masuk Nominasi dan Raih Penghargaan Museum Lestari