SuaraKaltim.id - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) mencatat inflasi pada bulan Maret 2024 mencapai 3,03 persen. Angka ini menunjukkan kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 103,15 pada Maret 2023 menjadi 106,28 pada Maret 2024.
Kepala BPS Kaltim Yusniar Juliana mengatakan, inflasi Maret 2024 merupakan yang tertinggi dalam tiga bulan pertama tahun 2024.
Dia mengungkapkan, penyumbang utama inflasi adalah kelompok makanan, minuman, dan tembakau yakni sebesar 7,32 persen. Kemudian kelompok transportasi sebesar 2,03 persen, kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 0,91 persen.
Adapun kelompok pengeluaran lainnya yang menjadi penyumbang utama inflasi adalah kelompok kesehatan sebesar 4,43 persen. Informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,09 persen, rekreasi, olahraga, dan budaya: 1,70 persen, pendidikan sebesar 1,08 persen, penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 1,02 persen, serta perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 2,22 persen.
"Satu kelompok yang mengalami penurunan indeks adalah kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah tangga yakni sebesar 0,29 persen," ucapnya, melansir dari KaltimToday.co--Jaringan Suara.com, Rabu (03/04/2024).
Sementara Inflasi antar wilayah cakupan IHK di empat Kabupaten dan Kota di Kaltim terlihat tingkat inflasi y-on-y tertinggi terjadi di Kabupaten Berau sebesar 4,05 persen, PPU sebesar 3,18 persen, Balikpapan: 2,84 persen, dan terendah Samarinda sebesar 2,84 persen.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ribuan Honorer Jadi PPPK, BKD Kaltim: Pengadaan Terbesar Penyelesaian Non-ASN
-
5 Sunscreen Wudhu Friendly Harga 30 Ribuan, Efektif Cegah Penuaan Dini
-
ESDM Kaltim Kawal Penutupan Bekas Tambang Batu Bara di Jalur Samarinda-Kukar
-
4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 7 Penumpang Paling Nyaman, Irit dan Efisien