SuaraKaltim.id - Video seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Perancis yang kaget melihat pembangunan RS Mayapada akan selesai pada Agustus 2024 viral di media sosial (Medsos).
Bule Perancis tersebut pun memuji kehebatan orang Asia, khususnya Indonesia yang bisa membangun konstruksi gedung yang diklaim berkualitas dalam waktu dekat.
Untuk diketahui, Ibu Kota Nusantara (IKN) direncanakan bakal memiliki tiga rumah sakit, termasuk salah satunya rumah sakit swasta dari Mayapada Hospital Nusantara (MHNS).
Setelah melakukan peletakan baru pertama oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada akhir Desember 2023 lalu, RS Mayapada di IKN ditargetkan rampung dibarengi dengan perayaan HUT ke-79 RI 17 Agustus 2024 yang dilaksanakan di kawasan Ibukota Nusantara (IKN).
Baca Juga: Viral di Media Sosial, Pekerja IKN Khusyuk Salat di Lokasi Pembangunan Depan Istana Garuda
Pada akhir Mei 2024 lalu, progres pembangunan rumah sakit tersebut telah mencapai angka 50 persen, sementara di awal Agustus 2024 ini disebut sudah hampir selesai.
Pembangunan rumah sakit tipe B tahap 1 itu awalnya memang diperkirakan rampung dan dapat beroperasi pada Agustus 2024 dan siap memberikan pelayanan kesehatan saat perayaan HUT ke-79 RI.
"Pelaksanaan upacaranya kan di IKN. Pasti akan ada tim medisbaik milik pemerintah dan swasta, salah satunya kami juga ditugaskan berada di Ring 1 acara. Untuk pejabat-pejabat Ring 1," ujar Director Mayapada Hospital Nusantara, dr. Farah Alkatiri, MM, MPH, FISQua pada Mei lalu.
Sementara itu, video bule Perancis yang terkejut dengan pembangunan RS Mayapada di IKN diunggah pada Mei 2024 lalu saat pembangunan dari gedung tersebut masih belum selesai.
Dalam video tersebut, pembangunan gedung masih sekitar 50 persen dan belum terlihat wujud desain dan bangunan yang ada.
Baca Juga: Balikpapan Bersolek Sambut HUT RI di IKN, Apa Saja Persiapannya?
Alhasil, warganet pun justru mengomentari video tersebut dengan candaan yang merujuk pada orang Indonesia memang hebat dalam membangun gedung.
Berita Terkait
-
Tugu Titik Nol di IKN Jadi Bahan Tertawaan di Medsos Karena Bertuliskan Lorem Ipsum
-
Monumen Titik Nol IKN Masih Ada Tulisan "Loren Ipsum", Netizen Gagal Paham: Kok Bisa Selengah Ini?
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Bule Telanjang Dada di Bali Ngamuk Buat Pasien Takut, Baru Sadar Ketika Polisi Datang
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Dampak IKN, Babulu Diusulkan Punya Rumah Sakit Sendiri
-
Cuma Janji, Gaji Tak Dibayar, Karyawan RSHD Samarinda Mengadu ke Disnaker
-
650 Warga Kaltim Terdampak Dugaan BBM Tercemar, Pemprov Turun Tangan
-
Link DANA Kaget Aktif 17 April 2025: Siap-Siap Dapat Saldo Gratis
-
Maruarar Panggil AHY dan Basuki, Bahas Nasib Tower Hunian IKN