SuaraKaltim.id - Sidang Kabinet dikabarkan bakal digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada 12 Agustus 2024 besok.
Hal ini dikonfirmasi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno yang menyebut sidang tersebut akan membahas hal-hal umum.
Menurut Pratikno, hal umum yang akan dibahas di antaranya terkait transisi pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada presiden terpilih dalam Pemilu 2024 lalu, Prabowo Subianto.
Pratikno juga menyebut dalam sidang kabinet akan dibahas mengenai evaluasi kinerja Kabinet Indonesia Maju pada tahun 2024.
"Ya biasanya (pembahasan, red) sidang kabinet itu perencanaan tahun depan, evaluasi tahun ini gitu kan," kata Pratikno di Kemensetneg, Jakarta, Selasa (06/08/2024), dikutip Minggu (11/08/2024).
"Apalagi ini kan di masa-masa akhir, benar kan pemerintahan Pak Presiden Jokowi, kemudian transisi ke Pak Presiden Prabowo, ya sekitar-sekitar itulah," tambahnya.
Dalam sidang kabinet tersebut, Pratikno menyebut akan mengundang semua menteri untuk hadir ke IKN.
Lantas bagaimana kesiapan IKN menyambut sidang kabinet ini?
Menteri PUPR sekaligus Plt Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Basuki Hadimuljono sebelumnya telah memastikan kesiapan sidang kabinet perdana di IKN pada 12 Agustus mendatang.
Baca Juga: Sewa 1000 Alphard untuk Tamu VVIP di IKN, Warganet Murka: Uang Rakyat Sia-sia!
Menurut Basuki, ruangan hingga furnitur sudah siap semua untuk menyambut semua menteri datang menghadiri sidang kabinet.
Tetapi, Basuki belum mengetahui secara pasti, sidang kabinet ini nantinya akan digelar di Istana Garuda atau Istana Negara.
Yang jelas, Basuki menyebut kedua istana tersebut, terutama kursi dan ruangannya sudah disiapkan untuk menggelar sidang kabinet.
Kontributor : Maliana
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram