Ciri khas batik Betawi terletak pada motif Tumpalnya, yakni motif geometris segitiga sebagai barisan yang memagari bagian kepala kain dan badan kain. Motif batik Betawi ini merupakan perpaduan antara budaya Arab, India, Belanda, dan Cina. Motif ini didominasi dengan pola gambar Ondel-ondel, Nusa Kelapa, Ciliwung, Rasamala, dan Salakanegara. Salah satu motif Betawi Loreng Ondel-ondel mengandung harapan agar pemakainya mendapat kehidupan yang lebih baik serta jauh dari bahaya.
8. Parang Rusak
Parang Rusak merupakan salah satu motif batik yang sangat populer dikalangan pecinta batik. Motif ini memiliki makna yang sangat mendalam, yakni peperangan manusia dalam melawan sifat buruk dan nafsu selama hidup. Selain untuk busana, motif ini juga sangat sering digunakan untuk membuat kerajinan berbahan batik.
Itu dia 8 motif batik populer di Indonesia. Apakah kamu sudah punya koleksinya?
Baca Juga:Secuil Kisah Batik Riau, Bahan Baku Sulit, Dipasok dari Pekalongan