SuaraKaltim.id - Lini masa dikejutkan oleh kisah seorang warganet yang mengaku diteror aliran sesat, di mana dua orang misterius datang ke rumahnya.
Hal ini diketahui dari postingan kreator TikTok @raainbowdust. Curhatannya soal kunjungan aanggota aliran sesat ini menarik perhatian pengguna internet.
Rekaman itu tidak memperlihatkan aliran sesatnya, namun hanya menampilkan tulisan-tulisan yang menceritakan pembuat video.
"Diteror aliran sesat beberapa hari, ganggu dan takut banget," tulis @raainbowdust dikutip Suara.com, Kamis (26/11/2020).
Baca Juga:Apple Gunakan TikTok untuk Promosikan iPhone 12 Mini
Kejadian itu bermula ketika pada suatu sore, ada dua perempuan yang datang ke rumahnya. Mereka bertanya berbagai macam hal tentang kuliah dan lain sebagainya dalam obrolan yang cukup lama.
Korban mengaku hanya di depan pintu saja karena memang merasakan gelagat aneh dari dua perempuan yang datang itu.

"Jujur gue risih tapi gak enak karena baik gitu orangnya, dan gue gak tahu dia ternyata dari ajaran sesat gitu," ungkapnya.
Saking lamanya ngobrol, ayah dan ibu korban sampai pulang dari kerja di sore harinya. Namun, pembuat video itu mengatakan kalau dua perempuan misterius itu tidak mengincar ayah dan ibunya.
"Habis ngobrol-ngobrol mereka tanya 'mau ga ikut saya?' Ya gue gak mau lah," sambungnya.
Baca Juga:Idol Kpop Ini Kena Tipu saat Belanja Online, Netizen: Azab Sering Nawar
Dua perempuan tersebut lantas memberi sebuah buku semacam majalah yang isinya tentang kepercayaan yang mereka anut.
- 1
- 2