Beredar Video Gunung Semeru Keluarkan Lava Pijar, Begini Faktanya!

Video dengan narasi Gunung Semeru meletus dan keluarkan lava pijar beredar di media sosial

Fitri Asta Pramesti | Farah Nabilla
Selasa, 01 Desember 2020 | 14:38 WIB
Beredar Video Gunung Semeru Keluarkan Lava Pijar, Begini Faktanya!
Unggahan yang menyebut Gunung Semeru meletus dan mengeluarkan lava pijar. (Twitter)

SuaraKaltim.id - Media sosial diramaikan dengan video yang disertai narasi Gunung Semeru meletus dan mengeluarkan lava pijar yang diunggah pada Selasa (1/12/2020). 

Kabar meletusnya Gunung Semeru bahkan menjadi trending topic Twitter, terpantau pada Selasa (1/12) hingga 12.20 WIB, kata kunci Semeru menduduki Trending Topic Twitter Indonesia dengan jumlah cuitan sebanyak lebih dari 5.300 tweet.

Belakangan muncul sebuah video dari akun @niatakusumah di Twitter, yang menyebut rekaman itu merupakan kondisi Gunung Semeru pagi (1/12) tadi, menunjukkan gunung mengeluarkan lava pijar. 

"Semeru tadi pagi semoga tdk menimbulkan korban jiwa," cuit @niatakusumah dikutip dari SuaraJatim.id, Selasa (1/12). 

Baca Juga:Gunung Semeru Erupsi, Bandara Abdul Rachman Saleh Tak Terpengaruh

Lantas benarkah jika video dalam unggahan @niatakusumah adalah video letusan Gunung Semeru?

Unggahan yang menyebut Gunung Semeru meletus dan mengeluarkan lava pijar. (Twitter)
Unggahan yang menyebut Gunung Semeru meletus dan mengeluarkan lava pijar. (Twitter)

Lantas benarkah jika video dalam ungganan pengguna Twitter itu adalah video letusan Gunung Semeru?

Penjelasan

Berdasarkan penelusuran Suara.com, video yang disebut sebagai letusan Gunung Semeru dalam unggahan pengguna Twitter @niatakusumah adalah salah alias hoaks.

Video dalam unggahan tersebut dijelaskan oleh akun @VolcanoYTz merupakan letusan Gunung Sakurajima, bukan Semeru.

Baca Juga:Langgar Protokol Kesehatan, 704 Warga Dumai Kena Sanksi

Sementara itu, mengutip dari keterangan tertulis yang diterima Suara.com dari Mohammad Anshori Ori Kaki Gunug, ia membantah adanya kabar Gunung Semeru mengeluarkan lava pijar seperti yang diberitakan oleh sebuah media online.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini