SuaraKaltim.id - Media sosial diramaikan dengan video penampakan seekor buaya besar berkalung ban yang muncul di tepi sebuah sungai.
Tak hanya soal buaya, warganet rupanya juga menyorot sosok perempuan yang berada di dekat hewan berdarah dingin tersebut.
Seorang perempuan berhijab yang memakai baju daster, nampak berdiri dengan santai persis dekat tempat si buaya muncul. Sikapnya yang nampak tak merasa ngeri dengan si reptil, mencuri perhatian publik.
Hal ini diketahui dari video penampakan buaya yang salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @infopalu baru-baru ini.
Dalam video yang beredar, disebutkan buaya itu muncul di Sungai Palu, Kota Palu Sulawesi.

Perempuan itu berdiri membelakangi kamera dengan tangan di belakang di dekat lokasi buaya muncul. Tak diketahui pasti tujuan ibu tersebut berdiri di sana. Saat itu, si reptil telihat jelas membuka mulut.
Dari kejauhan, sejumlah warga tampak menonton keduanya.
Sejumlah orang terdengar berteriak, "Ayo buk tarik bannya".
Namun perempuan berhijab tak bergeming. Seorang pria kemudian menghampiri wanita tersebut. Sementara buaya berkalung ban tadi masuk kembali ke sungai.
"Cukup lama tidak terlihat, buaya berkalung ban sempat menampakan diri di bantaran sungai Palu, Selasa (01/12/2020) siang tadi. Menariknya saat kemunculannya buaya ini ada salah seorang warga yang terlihat sangat dekat jaraknya dengan buaya ini. Setelah beberapa saat menampakan diri, “buaya seleb” ini akhirnya pergi lagi," terang pengunggah video seperti dikutip dari SuaraKalbar.id, Rabu (2/12/2020).
- 1
- 2