SuaraKaltim.id - Sebuah keluarga berteriak marah saat mengantar anggota mereka yang sedang akan melahirkan di sebuah Rumah Sakit di Bima, Nusa Tenggara Barat.
Diduga, mereka marah lantaran pihak rumah sakit membuat ibu hamil yang merupakan anggota keluarga mereka menunggu hingga satu jam di ambulans.
Dalam video yang dibagikan oleh Instagram @instalombok_, tampak seorang ibu-ibu berteriak menangis histeris di pelataran rumah sakit.
Sementara beberapa pria yang diduga merupakan anggota keluarganya turut berteriak marah kepada pihak rumah sakit.
Baca Juga:Ingin Minta Maaf, Sopir Ambulans Kejar Pemilik Mobil yang Diserempetnya
"Keluarga sudah cukup sabar ini bagaimana?" teriak seorang pria di dalam video.
Mereka mondar-mandir menuju pintu rumah sakit dan ambulans tempat si ibu hamil mengerang kesakitan.
"Suruh keluar semua!" teriak salah satu pria lagi.
Simak video kemarahan keluarga itu DI SINI.
Hingga berita ini dipublikasikan, Suarakaltim.id masih mencoba mengonfirmasi kejadian tersebut dengan pihak terkait.
Baca Juga:Pasien RS USU dan Pirngadi Tak Ada yang Gunakan Hak Pilih di Pilkada Medan
Sementara beredar kabar bahwa kejadian itu terjadi pada Kamis (10/11/2020) lalu.
- 1
- 2