SuaraKaltim.id - Presenter kondang Najwa Shihab memberi respons saat ayahnya Quraish Shihab dikabarkan dipanggil habib.
“Abi protes katanya jangan dipanggil habib, panggil Abi saja dok (dr Nur Azid),” ucap Najwa, saat siaran langsung melalui YouTube FKKMK UGM Official, saat itu Najwa mendampingi ayahnya Quraish Shihab yang menjadi pembicara di acara Pasinaon Piwulang Luhur #5 yang digelar FKKMK UGM.
“Alhamdulillah lebih akrab ini,” respon dr Nur Azid, membalas pernyataan Najwa.
Sebelumnya, saat dr Nur Azis memanggil Quraish Shihab dengan panggilan habib, ia menunjukan sikap tersenyum sembari menolak.
Baca Juga:Video Hoax Penangkapan Jaksa Kasus HRS Viral, Muannas Alaidid: Jahat Banget
Bukan kali pertama, seperti yang pernah diwartakan Suara.com, Quraish Shihab pernah menjelaskan, mereka yang bergelar habib memiliki derajat tersendiri karena gelar ini disematkan bagi keturunan Nabi Muhammad SAW.
Untuk itu, Quraish Shihab menegaskan, gelar habib tidak bisa sembarangan disematkan kepada orang, walaupun orang itu memiliki darah Arab.
Kemudian, ada alasan lain yang membuat Quraish Shihab enggan dipanggil habib.
Dirinya merasa belum memiliki ilmu dan akhlak yang sejalan dengan agama.
“Kiai pun, saya enggak mau bergelar Kiai. Kiai itu orang yang dalam ilmunya, akhlaknya baik. Saya ilmunya belum dalam. Akhlak saya belum sesuai dengan apa yang diajarkan agama. Jadi tidak usah panggil saya habib,” ungkap Quraish Shihab.
Baca Juga:Dewi Tanjung Sebut Habib Rizieq Dajjal Penghancur Islam: Preman Bersorban..
Biar waktu yang menjawabnya, Quraish Shihab mengatakan biarkanlah dirinya berjuang dulu.
Namun untuk sekarang, dirinya belum siap untuk dipanggil dengan gelar Habib.
“Biarkan saya berjuang dulu. Semoga setelah saya meninggal, orang bilang ‘oh itu Habib’. Tapi sekarang tidak,” kata dia.