SuaraKaltim.id - Suzuki Jimny lima pintu yang diperkuat dengan mesin bensin turbocharged dilaporkan mulai uji coba di jalanan Eropa.
Menurut warta media Jepang dan India yang dikutip Selasa 18 Mei 2021, Suzuki Jimny versi lima pintu memiliki jarak sumbu roda yang lebih panjang 300mm dari varian sebelumnya.
Sedangkan penambahan turbocharged digadang-gadang untuk memberikan tambahan tenaga guna mengimbangi penambahan bobot dan ukuran pada mobil ikonis itu.
Menurut Hindustan Times, Suzuki saat ini memproduksi Jimny tiga pintu di pabrik Gurugram yang diekspor ke negara lain. Jimny 'Made in India' itu memiliki panjang 3.645 mm, lebar 1.645 mm, dan tinggi 1.720 mm.
Baca Juga:Best 5 Oto: Kado Mobil Kiano Tiger Wong, Ducati Scrambler 1100 Recall
Sedangkan Jimny yang diproduksi Jepang, disebut Jimny Sierra, memiliki ukuran yang agak lebih kecil, yakni dengan panjang 3.550 mm.
Menurut laporan itu, Jimny lima pintu turbocharge akan dibanderol lebih mahal ketimbang varian Jimny Sierra.
Peluncuran mobil itu kemungkinan akan berlangsung pada 2022. (Antara)