Gubernur Isran Noor Bingung, Covid-19 Naik Tajam di Kaltim; Terus Terang Saya Tidak Happy

Tren meningkatnya kasus Covid-19 yang terjadi di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus terjadi hingga beberapa waktu terakhir.

Chandra Iswinarno
Selasa, 29 Juni 2021 | 13:53 WIB
Gubernur Isran Noor Bingung, Covid-19 Naik Tajam di Kaltim; Terus Terang Saya Tidak Happy
Gubernur Kaltim Isran Noor. [Antara]

SuaraKaltim.id - Tren meningkatnya kasus Covid-19 yang terjadi di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus terjadi hingga beberapa waktu terakhir. Tercatat sejumlah rumah sakit harus menambah daya tampung dengan menyediakan tempat tidur tambahan untuk pasien Covid-19.

Tak hanya itu, di Balikpapan, Satgas Penanganan Covid-19 setempat juga mulai menyiapkan asrama haji Batakan untuk menampung pasien Covid-19 yang terus bertambah.

Saat dikonfirmasi mengenai terjadinya peningkatan kasus Covid-19 yang melonjak tajam di Benoa Etam, Gubernur Kaltim Isran Noor mengatakan tidak mengetahui secara pasti mulanya peningkatan jumlah pasien akibat tertular Virus Corona.

"Kami juga enggak mengerti dari mana munculnya. Setelah mudik itu terjadi peningkatan yang luar biasa baik di Kaltim maupun nasional," ujarnya usai menghadiri acara di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, seperti dilansir Presisi.co-jaringan Suara.com pada Selasa (29/6/2021).

Baca Juga:Selama Juni 2021, Kasus Covid-19 Kaltim Meningkat Signifikan

Dia menyebutkan, peningkatan tidak hanya dikarenakan mudik saat libur Lebaran. Bahkan secara spesifik, dia menyebut khusus Kota Balikpapan, peningkatan kasus lebih karena faktor banyaknya pendatang yang bekerja di Kota Minyak. Selain itu, kenaikan kasus di Balikpapan juga dipengaruhi mobilitas masyarakat.

Lebih lanjut, dia bahkan mengaku tidak senang dengan keadaan ini. Sebab, selama seminggu ini dia terus memikirkan kesehatan masyarakat Benua Etam.

"Terus terang saya tidak happy," tegasnya.

Menurutnya, selama ini penerapan PPKM mikro di tingkat RT memiliki tingkat efektivitas yang cukup baik untuk mengurangi penyebaran Covid-19, karena setiap pendatang wajib melakukan isolasi mandiri.

Sementara di sisi lain, dia menyebut warganya cukup taat protokol kesehatan. Meski penggunaannya terkadang tidak sesuai dengan yang seharusnya.

Baca Juga:Sehari, Vaksinasi Covid-19 di Kaltim Tembus 125 Ribu Orang

"Pakai masker walau pun pasang di bawah dagu. Taat juga namanya, tapi di bawah dagu, banyak juga dipasang di atas kepalanya," ujarnya.

News

Terkini

Gubernur Kaltim, Rudy Mas'ud, menyampaikan rasa prihatinnya atas musibah tersebut.

News | 18:06 WIB

Persidangan ini merupakan lanjutan dari sidang sebelumnya pada 26 Maret 2025 lalu.

News | 21:34 WIB

David belum bisa merincikan terkait hal-hal pemeriksaan kasus tersebut. Sebab, proses penyelidikan masih berlangsung serta membutuhkan pendalaman.

News | 19:53 WIB

Dia memperkirakan bahwa pembangunan jalan ini akan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten PPU.

News | 19:36 WIB

Yosua menjelaskan, mekanisme untuk klaim kompensasi sangatlah mudah.

News | 17:59 WIB

Namun, hingga kini, belum ada panduan khusus terkait perbaikan kendaraan di diler resmi yang dikeluarkan Pertamina.

News | 17:15 WIB

Fitur DANA Kaget sendiri merupakan salah satu inovasi menarik dalam aplikasi dompet digital DANA.

News | 16:38 WIB

Buyback BBRI juga dilaksanakan dengan mengacu pada ketentuan yang berlaku, termasuk Pasal 43 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No. 29 Tahun 2023.

News | 11:34 WIB

Roni mengemukakan, pada OKM 2024 lalu, angka kecelakaan lalu-lintas terjadi sebanyak 12 kasus, sedangkan di tahun ini terjadi sebanyak 19 kasus.

News | 21:32 WIB

Pulau Kelawasan adalah sebuah pulau kecil yang terletak di Teluk Balikpapan, Selat Makassar, dan secara administratif masuk dalam wilayah Kecamatan Balikpapan Barat.

News | 21:19 WIB

Peristiwa tersebut menarik perhatian warga yang kemudian ramai mendatangi lokasi kejadian pada malam Minggu.

News | 20:47 WIB

BRI senantiasa menghadirkan inovasi layanan dan pendampingan bagi UMKM.

News | 15:56 WIB

Rani juga berharap film Mahakam Love Story bisa dibuat dalam versi lebih panjang (extended version) agar cerita dari sudut pandang karakter lain bisa lebih tergali.

News | 15:54 WIB

Ia merinci, landasan pacu Bandara IKN memiliki panjang 3.000 meter dan lebar 45 meter.

News | 15:39 WIB

Ia mengatakan bahwa pihaknya tidak akan tinggal diam dalam kasus ini. Mengingat, aktivitas pertambangan beberapa waktu lalu dinilai telah menciderai prinsip hukum kemanusiaan.

News | 21:23 WIB
Tampilkan lebih banyak