KMP Yunicee Tenggelam di Selat Bali, Enam Penumpang Dipastikan Meninggal

Enam orang tewas saat Kapal Motor Penumpang (KMP) Yunicee yang membawa 41 penumpang dan 15 ABK tenggelan di Selat Bali pada Selasa (29/6/2021) malam.

Chandra Iswinarno
Rabu, 30 Juni 2021 | 05:30 WIB
KMP Yunicee Tenggelam di Selat Bali, Enam Penumpang Dipastikan Meninggal
KMP Yunicee tenggelam di Selat Bali. (Antara)

SuaraKaltim.id - Sedikitnya dilaporkan enam orang tewas saat Kapal Motor Penumpang (KMP) Yunicee yang membawa 41 penumpang dan 15 anak buah kapal (ABK) tenggelan di Selat Bali pada Selasa (29/6/2021) malam sekira pukul 19.12 WITA.

Saat ini tim penyelamat masih melakukan penumpang lain di selat yang membelah Pulau Jawa dengan Pulau Bali.

"Sampai saat ini ditemukan enam penumpang meninggal dunia," kata Kapolres Jembrana Ajun Komisaris Besar Polisi I Ketut Gede Adi Wibawa, di Pelabuhan Gilimanuk, Selasa malam.

Jenazah enam penumpang yang berhasil dievakuasi tim penyelamat kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum (RSU) Negara Kabupaten Jembrana.

Baca Juga:6 Korban Tewas KMP Yunicee Tenggalam, 4 Perempuan dan 2 Pria Dievakuasi Nelayan

Sementara dari pencarian dan evakuasi penumpang KMP Yunicee juga dilakukan tim penyelamat di Perairan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur. Korban yang ditemukan langsung dibawa ke lokasi terdekat.

KMP Yunicee sendiri merupakan kapal penyeberangan yang melayani rute Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk. Sebelum tenggelam, KMP Yunice Tenggelam terseret arus kendang di Selat Bali.

Hingga akhirnya kapal nahas tersebut Tenggelam di dekat perairan Pelabuhan Gilimanuk pada Selasa (29/6/2021) pukul 19.12 WITA.

Dari keterangan saksi pihak TNI AL, KMP Yunice tenggelam di Selatan Perairan Pelabuhan Gilimanuk di koordinat 8° 10'26,56''S - 114°25'4218''T.

Ciri kapal penumpang tersebut diketahui memiliki panjang 56,5 meter, lebar 8, meter dengan warna putih strip merah biru.

Baca Juga:Kemenhub Koordinasi dengan KNKT Evakuasi KMP Yunicee yang Tenggelam di Selat Bali

Seorang saksi, Hendra menerima laporan ada kapal terbawa arus ke selatan dari Pelabuhan Gilimanuk Kronologis sekira Pukul 19.06 WITA. Kapal kemudian berada pada posisi miring dan langsung tenggelam di selatan Pelabuhan Gilimanuk.

Sementara, Tim Rescue Pos SAR Jembrana dan Buleleng bergerak menuju Pelabuhan Gilimanuk. Dalam proses evakuasi penumpang tersebut, dikerahkan dua unit Rescue Car Type II; satu unit RIB 05 Denpasar, satu unit Emergency Personal manpack, Palsar air; APD Covid-19 lengkap; peralatan komunikasi dan peralatan pendukung lainnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini