SuaraKaltim.id - Curahan hati wanita yang mengaku diselingkuhi suami menjadi viral. Dia buka-bukaan mengenai perjalanan cintanya. Mulai dirinya yang berasal dari orang berada, sampai menikah dengan pria pujaan hatinya.
Kisah ini dibagikan oleh akun Instagram @komentatorpedas. Wanita itu mengungkap, menikahi suaminya setelah berkenalan selama 3 hari.
Meski perkenalannya singkat, dia begitu yakin bisa membina rumah tangga bersama. Terbukti, keduanya sudah bertahan selama 7 tahun lamanya.
"Banyak konflik. Ini kisah sebenernya aku alami. Aku nikah sama suami 7 tahun yang lalu. Kita kenal 3 hari terus nikah," tulis wanita sebagai keterangan Instagram seperti dikutip BeritaHits.Id, Jumat (30/7/2021).
Baca Juga:Sakit dan Tak Bisa Kerja, Ferry Ardiansyah Ungkap Curahan Hati Ferry Irawan
Wanita ini mengungkap dirinya berasal dari keluarga berada. Dia juga merupakan lulusan luar negeri. Berbeda dengan suaminya, yang saat itu merupakan seorang guru honorer dengan gaji pas-pasan.
"Dulu dia honorer di pemerintahan yang gajinya cuma 700 ribu per bulan. Aku berasal dari keluarga sangat mampu. Aku juga lulusan sekolah di luar negeri. Tapi karena udah cinta, aku nekat nikah tanpa modal," kata wanita itu.
Di awal pernikahan, wanita ini mengaku dia diperlakukan bak ratu oleh mertuanya. Namun, semua itu berubah sejak suaminya berselingkuh dengan pembantu mereka.
Mertua dan keluarga suaminya justru memaki-maki dirinya. Menurut mereka, perselingkuhan itu dikarenakan ada yang salah dengan dirinya.
"Mertua awalnya baik banget. Aku kaya ratu buat mereka. Tapi tahun 2019 suami aku selingkuh sama pembantu aku. Saat aku ngadu, mertua bilang begini: 'Kalaupun anak saya selingkuh, pasti ada yang salah dari kamu! Kamu banyak kurang sebagai istri!'," lanjutnya.
Baca Juga:Curahan Hati Penjual Bunga di TPU Karet Bivak Jelang Lebaran
"Aku juga dimaki-maki sama kakak ipar, bibinya, pamannya suami. Tapi suami aku diem gak mau belain."