Viral, Video Cara Membuat Nyamuk Tak Berkutik, Warganet: Nyamuknya Ratusan Gimana?

Warganet juga merasa gregetan melihat nyamuk yang menghisap darah seseorang di video tersebut.

Denada S Putri
Senin, 18 Oktober 2021 | 08:00 WIB
Viral, Video Cara Membuat Nyamuk Tak Berkutik, Warganet: Nyamuknya Ratusan Gimana?
Tangkapan layar video. [Instagram/@penajam_terkini]

SuaraKaltim.id - Viral video berdurasi beberapa detik memperlihatkan cara menghentikan nyamuk saat menyengat tubuh kita. Video itu diunggah di akun @penajam_terkini.

Dari video itu, nampak dua ekor nyamuk tengah menghisap darah seseorang. Melihat itu, ada sosok tangan dengan alat pemantik listrik bertegangan kecil, mengarah ke salah satu nyamuk untuk disetrum.

Siapa sangka, cara itu bisa berhasil membuat nyamuk itu tak berkutik. Yah, nyamuk itu disetrum menggunakan alat pemantik listrik. Keterangan video yang diberikan admin instagram itu juga menjelaskan hal senada.

"Tips membuat nyamuk tak berkutik, dijamin ampuh," katanya dikutip Senin (18/10/2021).

Baca Juga:Viral Beli Nasi Cumi Hitam Secara Daring, Wanita Ini Temukan Hal Janggal di Makanannya

Si admin bahkan menjelaskan bahwa cara itu bisa untuk dicoba oleh warganet yang menyaksikan.

"Layak dicoba," ucapnya sebagai keterangan tulis.

Tanggapan warganet

Melihat tips tersebut, warganet ramai memberikan komentar. Ada yang menanyakan bagaimana jika nyamuk yang datang ada ribuan, apa yang harus dilakukan? Ada juga warganet yang menjelaskan cara gampang lainnya untuk membunuh nyamuk yang menghisap darah kita.

"Min Klau nyamuknya ratusan gmna yg datang tiba-tiba," katanya.

Baca Juga:Viral Istri Nangis Saat Dibawakan Nasi Kotak oleh Sang Suami, Isinya Bikin Tercengang

"Terlalu kalem min itu..," ujar yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini