SuaraKaltim.id - Salah satu sekolah di Bontang ini nyaris mengalami kebakaran. Tepatnya di SDN 008 Bontang Utara yang berada di Jalan Parikesit, Kelurahan Bontang Baru.
Api pertama kali dilihat oleh guru saat hendak salat duha di musala sekolah. Hal itu diterangkan Kepala Sekolah SDN 008 Judiansyah.
Saat itu, langit-langit musala mulai keluar kepulan asap. "Tiba-tiba ada asap, lama-lama pas dicek dibuka asapnya makin besar," ungkapnya dilansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Selasa (23/11/2021).
Ia menyampaikan, para guru saat itu mencoba memeriksa langit-langit yang berasap. Ketika diperiksa tak ada api menyala, hanya saja nampak papan plafon hangus.
Baca Juga:Penyebab Kebakaran Klenteng Poo An Kiong Blitar Diselidiki Polisi
"Pas dibuka sudah keliatan seperti gosong," terangnya.
Sembari menunggu petugas datang, pihak sekolah mematikan listrik dan menyiram dengan peralatan seadanya. Hal itu dilakukan tak lain untuk mencegah kebakaran.
Terpisah, Kabid Pengendalian Operasional, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Bontang, Akhmad Rivani mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari warga pukul 10.02 pagi.
Selang 7 menit, petugas tiba di lokasi dengan menurunkan armada Fire Truck Medium Presurre 1 Unit, dan Mobil Operasional Jumlah 1 Unit. Dibantu dari PLN Bontang.
Dugaan sementara, penyebab kebakaran terjadi akibat korsleting listrik.
Baca Juga:Kebakaran Klenteng Poo An Kiong Blitar
"Diduga korsleting listrik," bebernya.