SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan membuat landai turunan Muara Rapak di Kota Balikpapan, Kalimnatan Timur Kaltim.
Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud mengatakan, upaya ini dilakukan, dalam upaya penanganan jangka pendek lakalantas yang sering terjadi diturunan Muara Rapak tersebut.
“Sudah kami kaji, karena kita mau mempercepat salah satu membuat landai turunan Muara Rapak dan pelebaran disisi kiri Jalan yang ada lahan milik Pertamina,” ujarnya, melansir inibalikpapan,-jaringan suara.com, Sabtu (5/2/2022).
Sedangkan untuk jangka panjang, yakni pembangunan flyover menurut Rahmad memakan waktu yang lama, sehingga dipercepat dengan melandaikan turunan itu.
Baca Juga:Darurat Covid-19, Pemkot Balikpapan Lakukan Skrining di Bandara dan Pelabuhan
“Menurut Kementerian PUPR salah satu upaya yang lebih maksimal melebarkan sisi kiri jalan biar lebih aman,” tuturnya.
Seperti diketahui pada Jumat 21 Januari 2022 lalu terjadi laka lantas yang menyebabkan 4 meninggal dan 30 luka parah dan sedang.
Korban meninggal berasal dari Balikpapan, Cilacap, Banten dan Medan. Sebagian besar ada juga korban luka dari pekerja proyek RDMP dan masyarakat Balikpapan yang sedang memulai aktivitas di Jumat pada pukul 06.19 wita.
Akibat kejadian ini menjadi perhatian dari Kementerian PUPR dan Kementerian Perhubungan dengan meninjau lokasi dan membantu memberikan solusi jangka pendek dan jangka panjang.
Baca Juga:Pemkot Balikpapan Minta Hotel Kembali Buka Layanan Isolasi Pasien Covid-19, Kasus Melonjak?