"Dan untuk Multinet juga akan sama dilakukan bersamaan dengan pembentukan perusahaan,” tambahnya.
Ia menambahkan, untuk PT Multinet, 90 persen dipegang perseroan PT Transkon Jaya. Sisanya dipegang PT Damai Investama Sukses dan PT MSJ Investama Abadi.
“Modal disetor menggunakan dana internal perusahaan. Kami mengharapkan kedepan dua perusahaan yang akan dibentuk ini, beroperasi April dan satunya teknis beroperasi di Awal 2023 nanti. Itu akan beri pendapatan secara maksimal kepada perusahaan,” ujarnya.
“Namun selain itu bagi masing-masing perusahaan kami sudah menyiapkan sumber pembiayaan eksternal yang kami harapkan bisa mencukupi kebutuhan kas perusahaan apabila dibutuhkan ekspansi yang lebih besar,” tukasnya.