SuaraKaltim.id - Viral di media sosial (Medsos) Instagram aksi beberapa pemuda yang mendorong motornya. Seperti membentuk barisan, mereka beramai0ramai mendorong motor, lengkap dengan helm yang mereka kenakan.
Peristiwa itu terjadi di Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar). Nampak dari rekaman video tersebut, hal itu terjadi pada malam hari.
Pria yang merekam aksi dorong motor para pemuda itu pun juga memberikan komentar. Sembari tertawa, ia mengatakan bahwa hal itu merupakan resiko bagi mereka yang diduga melakukan aksi balap liar dan tertangkap oleh aparat.
"Resiko-resiko. Ko matikan sekalian (motor) mu. Info Kukar nih info Kukar," katanya dikutip Senin (28/2/2022).
Keterangan tulis dalam foto yang diunggah juga mengatakan hal senada. Admin dari akun tersebut mengatakan bahwa sejumlah pemuda malam tadi diamankan karena diduga melakukan aksi balap liar.
"Sejumlah pemuda malam tadi diamankan karena diduga melakukan aksi balap liar di sekitar bawah jembatan Kutai Kartanegara, Tenggarong, Minggu (27/2)," jelasnya.
Keterangan lain juga diberikan admin akun tersebut di penjelasan tulis unggahannya. Ia menyertakan asal video itu yang ia dapatkan diduga dari warganet juga.
"Sudahi balapan mu, mari dorong motor bersamaku . Video kiriman @crtventhusiast," tuturnya.
Tanggapan warganet
Baca Juga:Viral Satpol PP Tangkap RoboCop, Warganet Kritik Pemerintah: Gagal Sejahterakan Rakyat
Warganet yang melihat unggahan tersebut lantas memberikan komentar. Banyak dari mereka yang memuji aksi pengamanan balap liar itu. Serta hukuman yang diberikan juga.
- 1
- 2