Modus Numpang Toilet, MSA Curi HP Pemilik Salon di Pantai Beras Basah Bontang

"Tersangka ditangkap hasil penulusuran HP korban..."

Denada S Putri
Rabu, 09 Maret 2022 | 21:51 WIB
Modus Numpang Toilet, MSA Curi HP Pemilik Salon di Pantai Beras Basah Bontang
Tersangka diamankan polisi usai mencuri ponsel pemilik salon di Berbas Pantai. [KlikKaltim.com]

SuaraKaltim.id - Polsek Bontang Selatan berhasil meringkus pemuda inisial MSA (28) usai mencuri ponsel di salah satu salon yang berada di Jalan Pangeran Diponegoro, Kelurahan Beras Basah , Kecamatan Bontang Selatan, Kota Bontang pada Sabtu (5/3) lalu. 

Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi, melalui Kapolsek Bontang Selatan, AKP Suyoko mengatakan, tersangka tertangkap di rumahnya di Jalan MT Haryono Kelurahan Gunung Elai Kecamatan Bontang Utara. 

Penangkapan ini dilakukan Unit Reskrim Bontang Selatan yang bekerja sama dengan Unit Reskrim Bontang Utara. 

Dari keterangan korban, tersangka mulanya mendatangi tempat usaha untuk menumpang toilet. Namun, setelah usai melancarkan aksinya telepon genggam korban diambil. 

Baca Juga:Kisah Pelajar Spesialis Pencuri Roda Mobil: Cuma Butuh Dua Menit Buat Ambil Satu Roda

"Tersangka ditangkap hasil penulusuran HP korban, ia saat itu sedang asik jalan dan ditangkap dipinggir jalan sekira pukul 00.30 Wita dini hari tadi," kata AKP Suyoko saat dikonfirmasi, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Rabu (9/3/2022). 

Selanjutnya, tersangka diamankan di Mapolsek Bontang Selatan untuk penyelidikan lebih lanjut. Tersangka beserta barang bukti HP merek OPPO terbukti melanggar pasal 363 KUHPidana tentang pencurian

"Ancaman penjara selama 7 tahun," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini